PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
DPRD : Menilai Lambang Garuda di Pidato Gubernur Kepri Seperti Ikan Bilis ?

Bualbual.com - Tanjung Pinang - pidato Gubernur Kepri, Nurdin Basirun dalam rapat paripurna dengan agenda penyampaian rancangan peraturan daerah (Ranperda) tentang susunan dan pembentukan perangkat daerah (SOTK), Kamis (1/9) pagi, dikritisi oleh anggota DPRD Kepri.
Kritik itu disampaikan Sirajuddin Nur, anggota DPRD Kepri dari Partai Kebangkaian Bangsa (PKB). Dia menilai bahwa teks pidato Gubernur Kepri itu dicetak tanpa memperhitungkan kualitasnya.
"Saya tahu bahwa provinsi Kepri dilanda defisit anggaran. Tetapi defisit itu tidak lalu membuat teks pidato Gubernur Kepri yang ada di meja saya dicetak dengan fotokopi murahan seperti ini. Sampai lambang burung garuda di atas teks pidato itu terlihat seperti ikan bilis," kata Sirajuddin dalam rapat paripurna tersebut.
Kritik tersebut dilontarkannya ketika ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak baru saja membuka rapat dan hendak mempersilakan Gubernur Kepri untuk berpidato.
Sirajuddin kemudian mengharuskam Pemprov Kepri untuk mendokumentasikan pidato Gubernur Kepri dan dokumen pemerintah lainnya dalam bundulan yang dijilid secara rapi.
"Saya minta supaya di waktu mendatang, teks pidato Gubernur Kepri dan dokumen resmi pemerintah lainnya dijilid dalam bundelan. Saya kira, teks pidato yang difotokopi mengurangi kualitas kita," tegas Sirajuddin lagi.
Kritik dan usulan politisi dari PKB tersebut disambut baik oleh anggota DPRD Kepri lainnya. Ketua DPRD Kepri pun mengamini usulan tersebut dengan meminta Pemprov Kepri memperhatikan pencetakan dokumen resmi pemerintah.
Tribunnew.com batam
Berita Lainnya
DPRD Riau: Kalau Tak Salah Jangan Takut '64 Kepsek di Inhu Mundur Berjemaah'
Pemeliharaan Jalan Sungai Beringin Hampir Rampung, Lanjut ke Arah Sungai Piring?
Menjadi Suluh Di Tengah Wabah Corona, Pemerintah Harus Perhatikan Nasib Guru Mengaji
Dirawat di RS Santa Maria Pekanbaru: Bupati Amril Mukminin Jenguk dan Doakan Anggota DPRD Bengkalis H Asmara Lekas Sembuh
Anggota DPRD Kepri Taba Iskandar: Penguatan Toleransi Sebagai Basis Kebhinekaan
DPRD Riau Sambut Kedatangan FKPMR Untuk Sampaikan Pokok Pikiran Terkait Persoalan Blok Rokan
Desak PSN Rempang Eco City Dimoratorium, DPR: Tunaikan Dulu Janji Presiden soal Pemberian Sertifikat Tanah
Komisi V DPR RI dan DPRD Riau Berupaya Tarik 'Kue' APBN
DPRD Bintan Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Keputusan Pimpinan DPRD Bintan Tentang Rekomendasi LKPj TA 2021
Menyambut Hari Raya Idul Fitri Ditengah Pandemi Covid-19, Ini Pesan Anggota DPRD Inhil Hasanuddin
DPRD Bahas Langkah Antisipasi Penyebaran Covid-19 bersama Pemerintah Daerah
DPRD Riau Minta Awasi Pelabuhan 'Tikus' Antisipasi Pendatang dari Luar Negeri Secara Sembunyi