PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Densus 88 Kembali Tangkap Seorang Terduga Teroris di Pujud Rohil

Bualbual.com, Detasemen Khusus 88 Anti Teror kembali menangkap seorang terduga teroris berinisial HS alias Abu Yusuf di daerah Pujud, Kabupaten Rokan Hilir, Riau. Kapolres Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto mengatakan, penangkapan berlangsung di kediaman terduga teroris di Dusun V Bangun Jaya, Kepenghuluan Sungai Tapah, Pujud.
"Iya benar, satu terduga teroris berinisial HS sudah diamankan Densus 88," kata AKBP Sigit kepada wartawan, Sabtu siang.
Dilansir bualbual.com dari antara.com ,penggeledahan dan penangkapan dilakukan Densus 88 Anti Teror setelah berkoordinasi dengan Polres Rokan Hilir. Saat ini, proses penyelidikan masih dilakukan oleh Densus 88 Anti Teror.
"Kita hanya membantu proses penangkapan, penyelidikan dilakukan Densus 88. Tim sekarang masih berada di lapangan dan melakukan pengembangan," ujar Sigit.
Densus 88 sebelumnya sudah melakukan penangkapan terhadap sejumlah terduga teroris di beberapa tempat di Riau, pasca penyerangan ke Mapolda Riau, beberapa hari lalu. Sebelumnya, ada delapan terduga teroris diamankan di sejumlah titik di Dumai.
Kedelapan terduga teroris tersebut sekarang masih menjalani pemeriksaan di Mapolres Dumai, masing-masing berinisial HAR, NI, AS, SW, HD, YEP, DS, dan SY alias IJ. Sebagian besar dari terduga teroris yang diamankan masih memiliki hubungan darah dengan empat tersangka teroris yang tewas saat penyerangan terhadap Mapolda Riau.
Mereka adalah Mursalim alias Pak Ngah (48), Adi Sufiyan (23), Suwardi (28), dan Pogang (24). Sehari kemudian, seorang terduga teroris lainnya turut diamankan di Pulau Rupat, Kabupaten Bengkalis. (*)
Berita Lainnya
Tim Appresial Di Duga Kurang Profesional Dalam Menetapkan Jumlah Nilai Ganti Kerugian Pengadaan Tanah Tambahan Jalan Tol, Masyarakat Banyak Complain
Pasukan Israel Serbu Masjid Al-Aqsa Memicu Perang Agama
Wow! Ada Sekitar 1,6 juta Kendaraan di Riau Tidak Bayar Pajak
Bersama Sekda, Gubri Tinjau Pasar Arengka Terkait Covid-19, Sosialisasi Hidup Bersih
Family Gathering Kunjungi Diskominfo Kota Bandung, Trio Beni: Penting Guna Membentuk SDM Lokal Berwawasan Global
Sebanyak 2.695 KK di Pelalawan Riau, Terkena Dampak Banjir
Cegah Penyebaran Covid-19, Bank Riau Kepri Disemprot Cairan Disinfektan
Di-Suspend, Kini Akun Instagram Ustaz Somad Sudah Kembali Aktif
Dishub Riau: Truk Over Loading akan Ditilang
Gugatan Hasil Pemilu ke MK, PKS Riau Siapkan Bahan
Indrapuri Fc Keluar Sebagai Juara I di Liga Mandiri Tapung
Terkait Aksi Demo? Inspektorat Pekanbaru Turunkan Tim ke Sekolah Mendata Guru