PILIHAN
KUKERTA UR di Desa Teluk Pambang Bersama Siswa/i SMPN 2 Bantan Tanam 1000
Bualbual.com, Mahasiswi Ilmu Komunikasi, Universitas Riau, pada 11 Agustus 2018, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik Universitas Riau yang berlokasi di Desa Teluk Pambang, Bantan, Kabupaten Bengkalis mengajak siswa/siswi SMP Negeri 2 Bantan untuk ikut serta dalam program penanaman pohon mangrove. Kegiatan berlangsung di Taman Ekowisata Mangrove Desa Teluk Pambang.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi siswa-siswi khususnya SMPN 2 Bantan akan pentingnya menjaga kelestariaan tanaman mangrove untuk lingkungan.
“Pelaksanaan kegiatan ini merupakan salah satu program kerja yang kami susun untuk mengajak adik-adik serta masyarakat agar dapat ambil bagian dalam menjaga kelestarian tanaman mangrove disini”. Ujar Heru, Koordinator Desa KUKERTA UNRI di Desa Teluk Pambang.
Kegiatan ini bekerjasama dengan kelompok pengelolaan hutan mangrove Belukap sebagai mitra Tim KUKERTA. Selain itu acara ini juga melibatkan berbagai elemen-elemen yang ada di Desa, diantaranya kepala urusan desa, kepala dusun, serta RW/RT se-lingkungan Desa Teluk Pambang, juga dihadiri oleh Koordinator Camat KUKERTA UNRI di Kecamatan Bantan, serta Koordinator Desa yang ada di Kecamatan Bantan.
Lewat kegiatan ini Mahasiswa KUKERTA selaku panitia penyelenggara berharap dapat menumbuhkan semangat cinta lingkungan bagi Siswa-siswi SMPN 2 Bantan yang ikut dalam kegiatan ini.
Usai menyerahkan simbolis bibit mangrove, Ketua Kelompok Pengelolaan Belukap bersama tamu undangan yang hadir dan peserta lainnya melakukan penanaman pohon Mangrove dilahan yang telah disiapkan. ***
Berita Lainnya
Sekda Yulian Norwis Hadiri Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H di Desa Tanjung Bakau
BPOM Inhil Klarifikasi Terkait Pemberitaan Kinerja Penanganan Covid-19
Abdul Wahid: Sekolah Madrasyah Yang Bertarap Internasional Berfonten Surga
Hippmih Pekanbaru Ucapkan Selamat Milad Kab Inhil Ke 52 Semoga Menjadi Daerah Yang Maju dan Bermartabat
Bupati Amril Serahkan Hadiah Utama Jalan Santai HUT ke-48 KORPRI
Pedagang Pasar Soal Larangan Minyak Goreng Curah: Perlu Sosialisasi
Ruang Walikota Pekanbaru Terpaksa Pakai Kipas Angin 'AC Berisik'
Waspada Corona, Pemprov Riau Liburkan Guru
Viral! Sepasang ABG di Aceh Terciduk Mesum di Masjid
Kuansing Tuan Rumah Porprov X 2021
Program DMIJ Berubah Menjadi DMIJ Plus, Dewan Inhil Pertanyakan Kesiapan Dinas Terkait
Ini Pernyataan Ketua MUI Bengkalis,Terkait Oknum Banser Bakar Bendera Tauhid