PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Diinstruksikan untuk Hadiri Safari Dakwah TGB di Pekanbaru, Bakal Diabsen, Pejabat Eselon, ASN hingga THL Pemprov Riau

BUALBUAL.com, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan menyelenggarakan acara Safari Dakwah Riau bersama DR TGH M Zainul Majdi, LC MA (TGB) di Masjid Raya An-Nur Provinsi Riau, Jalan Hangtuah Pekanbaru, Riau, pada Rabu (20/3/2019) besok.
Makanya, Pemprov Riau berencana untuk mengerahkan seluruh pegawai, mulai dari aparatur sipil negara (ASN) hingga tenaga harian lepas (THL) yang ada di lingkungan Pemprov Riau untuk menghadiri safari dakwah bertema
"Ulama Dalam Pandangan Ahlus Sunnah Wal Jama'ah" tersebut.
Hal itu diketahui dari isi surat edaran Pemprov Riau yang beredar dan diterima GoRiau.com pada Selasa (19/3/2019) malam.
Di mana, surat edaran dengan nomor surat 800/UM/53 tersebut diteken atas nama Gubernur Riau oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Ahmad Hijazi. Instruksi dalam surat itu, ASN dan THL Pemprov Riau diminta untuk mengenakan baju muslim dan berkumpul di Masjid Raya An-Nur dengan diawali sholat maghrib berjamaah, Rabu malam.
Ada pun poin penting dalam surat tersebut, sebagai berikut: pertama, seluruh Pejabat Eselon III dan IV di Lingkungan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) masing-masing diinstruksikan untuk hadir pada acara tersebut. Kemudian, seluruh ASN dan THL di lingkungan OPD masing-masing diinstruksikan untuk hadir pada acara dan diminta untuk mempersiapkan absensi dan menandatanganinya sesuai dengan nama dan tempat tugas.
Hasil absensi tersebut selanjutnya akan dikumpulkan dan diserahkan ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau sebagai bahan evaluasi. Lalu, ASN yang tidak hadir akan diberikan sanksi berdasarkan peraturan yang berlaku.***(GRC)
Berita Lainnya
Satu Penumpang Kapal Karam di Tanjung Medang Bengkalis Telah Ditemukan
Kemendagri Pinta Penggunaan Dana Desa Diarahkan pada Sektor Produktif
Polbeng Jalin Kerjasama dengan SMK di Riau
Harga TBS Sawit Naik Rp160,8 per Kg
Polisi Tutup Jembatan Siak IV Pekanbaru, Terjadinya Pristiwa Tawuran
Sekolah di Dumai Pulangkan Anak Didik Lebih Awal 'Kabut Asap Makin Tebal'
Pendaftaran CPNS 2018, Kuota untuk Pemkab Karimun 227 Orang
Viral Video Cewek Geleng-Geleng di Pinggir Jalan, Dua Orang Diperiksa Polisi
Keluarga Terdakwa Menangis Hakim PN Bengkalis Putuskan 3 Kurir 55 Kg Sabu-sabu Divonis Mati
Selaturrahmi Mahasiswa KKN UIN Suska Riau Ke Kepenghuluan Batuhampar Rohil
Polri Tepis dan Tegaskan Tak Pernah Jadikan Alquran Barang Bukti Kejahatan
Polda Riau Tetapkan Dua Pimpinan PT Teso Indah Tersangka Karhutla