PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Bulan Ramadan, Gepeng di Kota Pekanbaru Semakin Banyak

BUALBUAL.com, PEKANBARU - Memasuki bulan Ramadan, Gelandangan dan Pengemis (Gepeng) di Kota Pekanbaru semakin banyak. Mereka terlihat berkeliaran baik di Lampu Merah ataupun di Pasar-pasar.
Pantauan CAKAPLAH.COM di simpang SKA, ada sekitar 6 Gepeng yang terlihat membawa wadah ember kecil untuk mengharapkan kemurahan hati para pengendara.
Tak hanya orang dewasa, banyak juga Gepeng dari kalangan anak-anak dibawah umur.
Selain di lampu merah SKA, Gepeng juga terpantau di Pasar Pagi Arengka. Mereka (Gepeng-red), lalu lalang mendekati para pembeli dan juga penjual yang ada di pasar. Untuk Gepeng di Pasar, rata-rata mereka berjumlah 2 orang. Dengan 1 orang memiliki kekurangan fisik dan 1 lagi sebagai penuntun jalan.
Fenomena ini seperti sudah bukan hal yang mengejutkan lagi. Hampir setiap Ramadan, jumlah Gepeng meningkat drastis.
Salah seorang pengendara roda 2 di simpang lampu merah SKA Andre mengatakan bahwa keberadaan Gepeng ini sudah bukan hal yang mengejutkan.
"Sudah biasa kayak begini, tapi kalau Ramadan memang jumlahnya makin banyak saja. Ini biasa di lampu merah hanya 2 orang, ini sudah bertambah," ujar Andre.
Ia menyayangkan sikap dari Gepeng ini. Karena dari tampak luar, mereka sehat dan tak punya alasan untuk tidak sanggup bekerja. "Lihatlah, sehat-sehat mereka semua. Mending kerja daripada jadi pengemis," pungkasnya.
Sumber: Cakaplah
Berita Lainnya
Tartib Minta Pemkab Meranti Lakukan Antisipasi, Pemerintah Pusat akan Hapus Honorer
Rp.275 Ribu Perbulan Banyak Penghuni Rusunawa Mangkir Bayar Sewa, Sebut Pemko Pekanbaru
#Waw... 5 zat paling mematikan di dunia, Lebih beracun dari Sianida
KIMAL Lampung menerima kunjungan kerja Kadiswatpersal Mabesal
Ini Identitas Pelaku yang Mengacungkan Golok Pada Aksi Bela Islam Jilid III
Video Hujan Es Turun Bikin Warga Riau Heboh! Begini Penjelasan BMKG
Begini Penjelasan Pemko Pekanbaru Kenapa Insentif Tak Dibayar "Didemo RT/RW"
Sosok Dr. Hj. Mutia Eliza, MM di Balik Kepemimpinannya
Hanya Waktu 15 Menit 1 Unit Rumah Dikec Keteman Hangus Terbakar
Edyanus Sebut Tiga Faktor Ini Penyebab Seleksi 4 Jabatan BRK Kurang Diminati
Tak Capai Target, Bapenda Kota Pekanbaru Bakal Evaluasi Kinerja
Gol Firmino dan Salah Menangkan Liverpool atas Southampton