PILIHAN
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Fatiah Dari Menyanyi Hingga Menjadi Petinju Muda Terbaik Se Kepri
11 Februari 2025
Kalapas Kelas II A Tanjungpinang Berkomitmen Cegah Narkoba
10 Februari 2025
Mahasiswa Diminta Bersabar, Setda: Penyaluran Beasiswa Pemkab Meranti On Process

BUALBUAL.com, MERANTI - Penyaluran Beasiswa oleh Pemkab Kepulauan Meranti saat ini sudah dilakukan oleh Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kepulauan Meranti melalui Bank Riau Kepri Cabang Selatpanjang.
Penyaluran Beasiswa tersebut saat ini dalam proses pengiriman ke masing - masing rekening mahasiswa yang sebelumnya sudah melakukan tahapan
verifikasi rekening.
Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah (Setda) Kepulauan Meranti, Hery Saputra SH mengatakan penyaluran beasiswa sudah dilakukan sejak Kamis (9/5/2019) lalu.
"Penyaluran beasiswa sudah dilakukan sejak semalam. Saat ini sedang On Proses pengiriman ke rekening masing - masing, kepada mahasiswa yang bersangkutan mohon untuk bersabar," kata Heri Saputra, Jumat (10/5/2019).
Sementara itu Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kepulauan Meranti, Bambang Supriyanto, memastikan bahwa jika sudah melalui proses tahapan verifikasi rekening, maka dana bantuan itu akan masuk ke rekening masing - masing.
"Bagi yang sudah selesai verifikasi rekeningnya, maka dana bantuan beasiswa langsung ditransfer ke rekening yang bersangkutan," ungkapnya.
Untuk diketahui, ada sebanyak 994 orang mahasiswa luar dan dalam daerah Meranti, dari berbagai disiplin ilmu maupun program studi yang mendapatkan bantuan beasiswa tersebut.
Jumlah itu sesuai dari hasil penyeleksian yang dilakukan oleh panitia. Untuk besaran dana yang diterima, disesuaikan dengan kategori bantuan dan program studi para penerima beasiswa.
Untuk diketahui, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti pada tahun 2019 ini kembali menyalurkan bantuan penyediaan biaya pendidikan bagi mahasiswa berprestasi dan tidak mampu untuk program studi Diploma 3 (D3), Strata 1 (S1), dan Stata 2 (S2)
Adapun total anggaran beasiswa yang dikucurkan mencapai Rp1,5 miliar. Selain itu berdasarkan informasi yang diterima Riaulink.com bahwasanya sebagian Mahasiswa sudah menerima bantuan penyediaan biaya pendidikan dan ada juga yang belum.***(RLC)
Berita Lainnya
Sebanyak 136 SK Tenaga Pendamping Desa se-Kab Bengkalis Akan Diserahkan Senin Depan
Upacara Awal Tahun, ini Pesan Bupati Inhil Kepada ASN
Pria Ditikam Orang Tak Dikenal di Kundur
Titik Panas Terdeteksi di Tiga Wilayah di Daerah Riau
Kadispora Riau Resmikan Kodai Kopi 'Bakayu' Pekanbaru
Berkas Belum Lengkap, Masa Penahanan Habib Bahar bin Smith Diperpanjang
Ketum Golkar Setya Novanto, Berikan Surat Teguran untuk Aburizal Bakrie Ini Isinya
Bertaruh Nyawa Lawan Corona, 84 Tenaga Medis Terinfeksi Covid-19 di DKI, 2 Sedang Hamil
Rutan Kelas II Siak Hangus Hingga Rata Dengan Tanah, Diduga Akibat Kericuhan Narapidana
Visi 2020 Jose Mourinho untuk MU: Rebut Semua Tropi
Bupati Inhil HM. Wardan Tinjau Sejumlah Lokasi Kegiatan Pembangunan
Pengusaha Muda asal Mandah Inhil Dipanggil ke Istana Presiden, Ada Apaya ?