PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Pemprov Riau Diminta Perbaiki Jalan yang Menghubungkan Sei Pakning - Dumai 'Rusak Parah'

BUALBUAL.com - Badan Anti Korupsi - Lembaga Inventarisir Penyelamatan Uang Negera (BAK LIPUN) Kabupaten Bengkalis meminta Pemprov Riau memperbaiki jalan poros provinsi yang saat ini masih rusak. Apalagi jelang lebaran Idul Fitri, arus mudik maupun balik pengguna jalan akan semakin tinggi.
Seperti kondisi jalan Poros Provinsi Riau Sei Pakning - Dumai sepanjang 3 kilometer saat ini rusak parah. Lubang dalam menganga di sejumlah titik. Kondisi ini membahayakan pengguna jalan.
"Kami meminta jangan berbicara tol dan tol dulu, hendaknya visi dan misi sewaktu mencalonkan diri sebagai gubernur dijalankan," kata Direktur BAK Lipun Bengkalis, Abdul Rahman Siregar.
Menurut pria yang akrab disapa Adul ini, BAK Lipun berkomitmen mendukung program pemerintah yang pro kepada rakyat. Terlebih lagi program yang sejalan dengan anti korupsi. Karena rakyat tahu kebutuhan yang sangat vital, di antaranya adalah jalan Poros Sei Pakning - Dumai yang ada di Kecamatan Bukit Batu dan Kecamatan Bandar Laksamana.
"Jalan provinsi ini kondisinya sangat memprihatikan dan membahayakan pengguna jalan. Jalan yang dibangun era mantan Gubri Rusli Zainal itu hingga saat ini belum diperbaiki secara baik," katanya lagi.
Adul menyebutkan Pemprov Riau jangan berdalih pemerintahan baru menjadi alasan menunda-nunda merealisasikan visi misi untuk kepentingan rakyat banyak.
Kondisi jalan ini dikelukan banyak warga. Seperti disampaikan Alfan, warga yang selalu melintasi ruas jalan tersebut. "Sangat kita sayangkan, jalan provinsi yang menjadi satu-satunya menghubungkan Dumai - Pakning rusak. Untuk melintasi harus ekstra hati-hati banyak lubang besar dan dalam," ujar Alfan.
Menanggapi hal ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bengkalis mengatakan bahwa setiap tahun telah mengusulkan peningkatan, namun belum memperoleh respon positif dari Pemprov Riau.***
Sumber: Cakaplah
Berita Lainnya
Soal Plh 10 Jam Jelang Syamsuar Dilantik, Ini Komentar Gubri
Pimpinan DPRD Inhil Masa Jabatan 2019-2024 Resmi Lakukan Pengambilan Sumpah Jabatan
Bem SE-Indonesia Kritik Kinerja Pemimpin Negara
Hasil Undian Fase Grup Liga Champions 2016-2017
Tanggapan Ahok Tetang PAN Dukung Anies-Sandi
Ketua DPRD Inhil Himbau Mari Ramaikan HIPPMIH-Pekanbaru Taja Kegiatan Diskusi Publik Bedah Harga Kelapa di Kab Inhil
Makmurkan Mesjid, Pembkab Inhil Berangkatkan 30 Tokoh Lakukan Studi
Warga Desa Lubuk Kembang Bunga Pelalawan Terpaksa Mengungsi Akibat Banjir
Partai Jokowi PDI-P Tidak Lolos Verifikasi di Kabupaten Siak
BNI 46 Dipaksa Akui Keunggulan Pertamina "Proliga 2020"
Debat Pilpres: Kiai Ma’ruf Amin, Seperti 'Antara Ada Dan Tiada'
Ditanya Soal Foto Cium Bibir Ayahnya, Ayu Ting Ting Ngambek