PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Mempererat Tali Silaturahmi Antar Warga, Kodim 0315/Bintan Gelar Kegiatan Halal Bi Halal

BUALBUAL.com - Tanjungpinang - Komandan Kodim 0315/Bintan, Letkol Inf I Gusti Bagus Putu Wijangsa didampingi Kasdim 0315/Bintan Mayor Czi Slamet Wahyudi beserta seluruh Prajurit maupun PNS jajaran Kodim 0315/Bintan melaksanakan acara halal bi halal di halaman Makodim 0315/Bintan, Jalan Ahmad Yani Km 5 Tanjungpinang, Kamis (13/6/2019).
Acara Halal Bi Halal diselenggarakan untuk mempererat tali silaturahmi antara warga Kodim 0315/Bintan dan jajarannya, dengan saling bersalam-salaman, bersilaturahim dan saling memaafkan dengan penuh keikhlasan, keakraban serta persaudaraan.
Pada kesempatan tersebut, Dandim 0315/Bintan Letkol Inf I Gusti Bagus Putu Wijangsa mengucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1440 H, minal aidzin wal faidzin mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh prajurit dan PNS Kodim 0315/Bintan.
“Semoga amal ibadah dan puasa yang telah dilaksanakan di bulan suci Ramadhan yang lalu dapat diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa,” tutur Dandim.
Dandim menambahkan halal bi halal merupakan momentum yang sangat baik untuk saling memaafkan karena sebagai manusia biasa pasti pernah berbuat kesalahan dan kekhilafan baik itu disengaja maupuan tidak disengaja.
Usai pelaksanaan hari raya idul fitri dan cuti lebaran Dandim juga meminta kepada seluruh anggotanya supaya lebih semangat lagi untuk menjalankan tugas-tugas sebagai abdi negara.
"Sebagai Abdi Negara, saya mengharapkan rekan-rekan semua yang ada disini lebih semangat lagi dalam menjalankan tugas sehari-hari," Harapnya.
Terpantau dilokasi, turut hadir Pabung Dim 0315/Bintan, Para Pasi Dim 0315/Bintan, Para Danramil Jajaran Kodim 0315/Bintan dan Seluruh Prajurit serta PNS TNI Kodim 0315/Bintan. (PENDIM0315).
Reporter: Pian
Berita Lainnya
Tanpa Proposal Usulan Ratusan Juta Penyaluran Dana Hibah Kegiatan Keagamaan T.A 2017 di Inhil Diduga Menyalahi Aturan
Gagal Menikah Pemuda Ini Sebar Video Telanjang Pacarnya
Bupati Inhil HM. Wardan Lakukan Koordinasi Rencana Pembangunan Gedung Pos SAR Tembilahan
Jajaran Polres Bengkalis Dan Instansi Terkait Musnahkan Barang Hasil Capaian Satuan Polair.
Petir dan Dentuman Terus Terdengar dari Gunung Anak Krakatau
Polda Riau inisiasi Koordinasi Criminal Justice System Kasus Karhutla
Mulai Tahun 2020 SMA Dan SMK Negeri Di Riau Akan Digratiskan
Wardan Meresmikan: Pembangunan DMIJ kecamatan Reteh
Final Tragis, Praveen/Melati Juarai Denmark Open
Sopir Mobil Pengangkut Kayu Ilegal Dituntut 2,5 Tahun Penjara
Saat Mencari Udang di Sungai, Warga Inhil Hilang Diterkam Buaya
Panglima TNI, Kapolri dan Kepala BNPB Tanam 2020 Pohon