PILIHAN
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Fatiah Dari Menyanyi Hingga Menjadi Petinju Muda Terbaik Se Kepri
11 Februari 2025
Kalapas Kelas II A Tanjungpinang Berkomitmen Cegah Narkoba
10 Februari 2025
Gelar Rapat Karhutla, Gubri Syamsuar Kumpulkan Seluruh Perusahaan di Riau

BUALBUAL.com - PEKANBARU - Seluruh perusahaan yang beroperasi di Provinsi Riau dikumpulkan oleh Gubernur Riau, Syamsuar di Balai Serindit, Gedung Daerah Provinsi Riau, Kamis (8/8/2019) sore tadi. Mereka diundang ke sana untuk mengikuti rapat pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Riau.
Orang nomor satu di Riau ini mengatakan, bahwa semua perusahaan di Bumi Lancang Kuning ini diundang tanpa terkecuali, mulai dari sektor perkebunan, minyak, gas hingga HTI.
"Sengaja kami kumpulkan hari ini agar mereka (perusahaan, red) juga punya kepedulian terhadap lingkungannya. Harapan kami, mereka tidak hanya membiarkan para petugas yang ada di daerah-daerah bekerja tapi mereka juga merupakan bagian dari masyarakat Riau yang harus peduli terhadap hal ini (karhutla, red)," kata Syamsuar.
Akan tetapi sangat disayangkannya lagi, lanjut Gubri, undangan rapat darinya itu ternyata tidak diindahkan oleh sebagian perusahaan. Sebab, menurut Gubri, para perusahaan yang diundang itu justru hanya mengirimkan perwakilan-perwakilannya yang tidak berkompeten di bidangnya.
"Nanti kita buat teguran terhadap perusahaan-perusahaan yang (perwakilannya, red) tidak berkompeten tadi. Harapan saya supaya dia (perusahaan, red) akan datang di sini sebagai bentuk punya tanggung jawab sosial. Kita mau mengetahui sejauh mana kepedulian mereka terhadap apa yang menjadi persoalan di Riau," tegas Syam. (Mcr/Ucu)
Berita Lainnya
Dari 34 Provinsi, Riau Masuk 3 Besar Rekapitulasi Paling Lelet se-Indonesia
Srikandi Cantik Polres Inhil Ikut Padamkan Karhutla
November 2019, Jalan Tol Pekanbaru-Dumai Tuntas
Instruksi Istri Sandi, Emak-Emak Jangan Kasih Kendor Jaga TPS
Srikandi Polwan Satlantas Sambangi Pasar Sago Pekanbaru Berjalan Kaki
Dr. Aidil Haris: Penolakan RTRW Terhadap Bantuan Sembako Pemko Bukti PSBB Pekanbaru Belum Siap
Terkait UN 2020 Ditiadakan, Riau Tunggu Surat Resmi Kemendikbud
Wardan Harapkan Bunga Tabak Tetap Dilestarikan
Anda Tahu? Kenapa Kamu Selalu Kencing Sebelum Buang Air Besar
Jelang Putusan Dugaan Skandal Asusila Saddam Al Jihad, Sekretariat PB HMI Diserang
Tim Transisi Gubri Bantah Assessment, Soal Pemanggilan Kepala OPD Pemprov Riau
Kelakuan Tak Senonoh Punya Pasal Muda Mudi Ini Diangkut Satpol PP