PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
BUAL Kadisdik: Guru di Pekanbaru Kurang Inovatif

BUALBUAL.com - Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Abdul Jamal mengatakan sebagian besar guru di Pekanbaru kurang inovatif dalam metode pembelajaran.
Hal itu disampaikannya pada saat acara talk show tentang Pendidikan yang ditaja Tanoto Foundation di Gelanggang Remaja, Pekanbaru, Kamis (29/8/2019).
Menurut Abdul Jamal, guru-guru di Pekanbaru kurang berinovasi sehinga anak-anak didik sering tertekan dalam hal pembelajaran.
"Setiap inovasi dikaitkan dengan benda mahal, padahal masih banyak barang bekas yang bisa dijadikan inovasi untuk pembelajaran yang inovatif," kata Abdul.
Jamal menyampaikan bahwa hal ini dikarenakan banyak guru yang tidak mengubah paradigma lama dalam menetapkan metode pembelajaran. Model pembelajaran seperti membaca dan menghitung, itu metode yang sangat membebani anak.
"Di luar negeri seperti Finlandia, pendidikan mereka sangat berkembang pesat, dikarenakan mereka mengubah paradigma dalam pembelajaran, dimana metode pembelajaran dirancang sesuai minat dan bakat siswa, sehingga siswa nyaman dalam proses belajar mengajar tersebut," cakapnya.
Jamal menambahkan bahwa hal seperti itu sesuai dengan konsep pendidikan Ki Hajar Dewantara, bagaimana guru bisa berinovasi dalam proses pembelajaran.
"Dalam konsep itu, guru bisa membuat konsep pembelajaran yang menarik dan menyenangkan sehingga bisa membuat siswa menikmatinya," pungkasnya.
Sumber: cakaplah
Berita Lainnya
Sehari Untung Rp 10 Juta, 7 WNA Tiongkok Jadi Operator Judi Online Ditangkap Polisi
Jelang Berbuka Puasa, Koramil 07/Reteh Bagikan Ratusan Takjil Kepada Masyarakat Pulau Kijang
Dua Alasan Tidak Ikut Membuka Pendaftaran PPPK 'Pemda Tidak Siap Menggaji'
Gerakan Riau Merdeka Asap "GRMA" Riau Merdeka Asap
Pantia Jelaskan, Terkait WO Tim Futsal Zidan Fc Diturnamen Futsal Sungai Salak Kec Tempuling Tahun 2017
Wow.. Festival Hari Kelapa International Inhil, Insya Allah Akan di Buka Presiden Jokowi
Tak Sengaja Telan Jarum, Siswi SMP ini Terpaksa Dioperasi
Begini Modusnya, Seorang Pemuda Nekat Selundupkan Sabu untuk Tahanan di Mapolresta Pekanbaru
Bupati Inhil Lantik Kepala PDAM Tirta Indragiri Periode 2019-2024
BREAKING NEWS: Satu Polisi Terluka Dalam Baku Tembak dengan Komplotan Narkoba di Sepakat
Polda Riau Tegaskan, Beredarnya Pesan Tentang Napi Kabur 'HOAX'
Tinju Anggota Satlantas, Oknum Dewan Ini di Laporkan ke Polisi