PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Pimpinan Sementara DPRD Riau, Sukarmis dari Golkar dan Zukri dari PDI-P

BUALBUAL.com - 65 orang anggota DPRD Riau periode 2019-2024, Jumat (06/09) pagi sekira pukul 09.00 WIB akan dilantik. Sesuai aturan dan Undang-Undang (UU) Pemilu tahun 2019 pimpinan sementara ditunjuk dari partai peraih suara terbanyak pertama dan kedua. Untuk DPRD Riau suara terbanyak pertsma adalah Partai Golkar dengan 11 kursi dan kedua adalah PDI-P dengan 10 kursi.
Jadi kedua partai ini berhak kadernya jadi pimpinan sementara menjelang terbentuknya pimpinan defenitif nantinya. Kabag Persidangan dan Produk Hukum DPRD Riau, Muflihun disela-sela memimpin pelaksanaan gladi resik pelantikan saat dikonfirnasi mengakui, kalau pimpinan sementara dari partai Golkar adalah Sukarmis. Sementara dari PDI-P adakah Zukri Misran.
"Yah kita sedang lakukan persiapan pelantikan besok (Jumat 06/09). Untuk jadi pimpinan sementara sesuai gladi yang dilakukan saat ini adalah Bapak Sukarmis dari Golkar dan Bapak Zukri dari PDI-P," sebutnya, Kamis (05/09) disela-sela gladi yang dilakukan di ruang paripurna DPRD Riau dan dari pantauan di lapangan memang protokol menyebut dua nama tersebut untuk menduduki kursi pimpinan sementara.
Disampaikan juga, pimpinan sementara tersebut berdasarkan surat penunjukan dari kedua partai pemenang tetsebut yang dusampaikan ke pihak Sekretariat DPRD Riau.
"Ini hanya untuk pimpinan sementara, beda nanti kalau keluar lagi surat penunjukan dari partai yang bersangkutan sebagai pimpinan defenitif," tambah mantan Camat di salah satu Kecamatan yang ada di Kota Pekanbaru ini.
Sebagaimana yang diberitakan media ini sebelumnya, untuk pimpinan dewan periode 2019-2024 di DPRD Riau adalah dari Partai Golkar sebagai Ketua, tiga Wakil Ketua adalah dari partai PDI-P, Demokrat dan Gerindra. Golkar raih 11 kursi jadi yang terbanyak kemudian disusul PDI-P dengan 10 kursi, kemudian Demokrat 9 kursi dan partai Gerindra 8 kursi.*** (MCR)
Berita Lainnya
Paripurna DPRD Tentang Rekomendasi LKPJ 2020 Pemkab Lampura
DPRD Bintan Gelar Paripurna LKPj Tahun 2021
2 September 'Tonggak Demokrasi' Septina Primawati Rusli: Menjadi Inspirasi
Antisipasi Wabah Corona, Hasanuddin Pinta Masyarakat Tingkatkan Pola Hidup Bersih dan Ikuti Imbauan Pemerintah
Sukarmis: InsyaAllah Siap! Digadang-gadangkan Jadi Ketua DPRD Riau, Septina?
Pembangunan Sudah Bisa Dinikmati Warga Kel Metro, Septina: Doakan Saya untuk Tetap Berjuang Menjalankan Aspirasi Masyarakat
DPRD Riau Pinta Dinas Terkait Tindak Tegas Mobil Truk Bertonase Overload Harus Ditindak Tegas
Usai Reses, Septian Nugraha laris Diajak Emak Emak Photo di Kelurahan Air Jamban
H Siantar Reses Ke 3 Di Kel.Talang Mandi, Dihadiri Ratusan Kaum Ibu
Polarisasi dan Caci Maki Tetap Terjadi, DPD: Pilpres Langsung Tidak Cocok untuk Indonesia
Ratusan KSBSI Buruh Riau Datangi DPRD Riau "Tolak RUU CLK"
DPR Kecam Tindakan Oknum ASN Bengkulu Jual Anak Kandung kepada Pria Hidung Belang