Dandim 0314 Inhil dan Kapolres Gelar Patroli Gabungan, Berikan Rasa Aman Bagi Jemaat yang Merayakan Natal

BUALBUAL.com - Setelah melaksanakan apel gelar pasukan kesiap siagaan pengamanan Natal dan Tahun baru, Kodim 0314/Inhil dan Polres Inhil melanjutkan dengan Patroli gabungan ke seputaran Kota Tembilahan dan ke Gereja serta tempat Ibadah lainya, Selasa (24/12/2019).
Kegiatan patroli gabungan ini di pimpin langsung Kapolres Inhil AKBP Indra Duaman Siahaan, SIK dan Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Imir Faishal dengan pengawalan dari satlantas Polres Inhil di pimpin langsung Kasat Lantas Polres Inhil AKP Rosna Meilani, SIK.
Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Imir Faishal mengatakan kegiatan patroli gabungan ini dilaksanakan guna memberikan rasa aman kepada jemaat yang sedang melaksanakan ibadah dan merayakan Natal.
"Patroli gabungan ini juga sebagai wujud sinergitas TNI - POLRI dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Inhil," ungkap Letkol Inf Imir Faisal.
Senada dengan itu, Kapolres Inhil AKBP Indra Duaman Siahaan, SIK mengatakan patroli gabungan ini di fokuskan ke Gereja-gereja dan tempat-tempat ibadah lainya yang di pakai ibadah dan perayaan Natal.
Tidak hanya melakukan patroli gabungan, TNI - POLRI juga melaksanakan sterilisasi seluruh tmpat ibadah baik diluar maupun di dalam Gereja ataupun tempat lainya. Untuk memastikan keamanan dan kelancaran perayaan Natal.
TNI - POLRI juga mengirimkan pasukan di setiap tempat perayaan Natal untuk menjaga keamanan dan ketertiban serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh jamaat yang sedang melaksanakan ibadah dan merayakan Natal. "pungkasnya.
Berita Lainnya
OTT Kader Golkar Bowo, KPK Sita 84 Kardus Berisi 8 M Diduga Untuk Serangan Fajar
Malam ini, Abuya Al-Habib Hamid Nagib Akan Ceramah di Mesjid Al-Ghulam Tembilahan, Rangka Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW
Pemkab Bengkalis Gelar Aprisiasi Beri Penghargaan Pada Wajib Pajak Terbaik 2019
Harga kelapa Tak Kunjung Membaik, Sejumlah Pedagang di Inhil Menjerit
Pasca-Kisruh, Kerjasama Pemkab Inhil dengan Media Kini Seluruhnya Sistem Online
Bersama Masyarakat, Koramil 04/Kuindra Gelar Kerja Bakti 'Jum'at Bersih'
Wakil Bupati H.Said Hasyim Resmi Menutupi Kegiatan 'SAKIP' Pemda Meranti 2019
Bupati Inhil Melepas Keberangkatan JCH Kloter 3 Menuju Embarkasi Antara Riau
Tak Disangka Ternyata Ada 8 Manfaat mengejutkan dari makan pisang mentah
Ditetapkan KPU Cagubri-Wagubri LE-Hardianto Layangkan Surat Pengunduran Sebagai Anggota DPR
Asosiasi Media Siber Indonesia Meyakini RUU KUHP Lumpuhkan UU Pers
Perasaan Megawati Soekarnoputri Bisa Tersinggung dengan Omongan Ketum PSI