PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Fenomena Gerhana Matahari Cincin, Ketua PCNU Inhil Anjurkan Umat Muslim Perbanyak Dzikir dan Istighfar

BUALBUAL.com - Ketua Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), DR. H. Ali Azhar, S.Sos, MH menganjurkan umat muslim, khususnya di Kabupaten Inhil untuk memperbanyak dzikir dan istighfar dalam menyambut fenomena Gerhana, seperti Gerhana Matahari Cincin (GMC) yang diperkirakan akan terjadi besok, 26 Desember 2019.
Gerhana matahari diperkirakan akan kembali terjadi di wilayah Indonesia. Berdasarkan data astronomis bahwa pada Kamis, 26 Desember 2019 bertepatan 29 Rabiul Akhir 1441 H, di wilayah Indonesia akan terjadi Gerhana Matahari Cincin (GMC).
Terdapat 7 Provinsi di wilayah Indonesia yang dapat menikmati fenomena langka, yang mana diketahui, Provinsi Riau menjadi salah satunya. Meski tidak dilewati secara langsung oleh Gerhana Matahari Cincin (GMC), masyarakat Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) masih akan dapat melihat gerhana matahari berupa Gerhana Matahari Sebagian.
Beberapa daerah di Provinsi Riau yang akan dapat melihat dengan jelas fenomena 300 tahun sekali ini, diketahui ialah Kabupaten Siak, Kota Dumai dan Kabupaten Bengkalis.
"Sebenarnya, fenomena gerhana ini momen bagi kita, khususnya umat muslim untuk meningkatkan hubungan vertikal dengan Allah SWT," pungkas Ustadz Ali Azhar melalui sambungan seluler, Rabu (25/12/2019) sore.
Pada prinsipnya, dalam setiap fenomena alam yang terjadi, diungkapkan Ali Azhar merupakan sebuah kebesaran Allah SWT. Dalam setiap kejadian tersebut, seperti halnya Gerhana Matahari Cincin (GMC) akan ada hikmah bagi setia umat Muslim.
"Jadikan fenomena gerhana yang merupakan kebesaran Allah SWT sebagai momentum untuk kita mendekatkan diri pada-Nya. Imbas positifnya akan ada hikmah dan berkah yang kita terima setelah fenomena ini," tutur Ali Azhar yang juga merupakan seorang dosen pada salah satu perguruan tinggi di Kabupaten Inhil.
Sang Ustadz juga berharap agar seluruh elemen masyarakat, terutama pengurus Masjid, Mushalla dan Majelis Taklim dapat mengimbau jamaahnya untuk mendengarkan khutbah gerhana sekaligus bertasbih, bertahmid serta bertahlil sebagaimana anjuran Sunnah dalam menyaksikan fenomena langka seperti Gerhana Matahari Cincin (GMC) ini.
Berikut prediksi rangkaian Fase Gerhana Matahari Cincin (GMC) secara Global:
1) Gerhana Matahari Sebagian Mulai: 09:29:44 WIB.
2) Gerhana Matahari Cincin Mulai: 10:34:24 WIB.
3) Tengah Gerhana Matahari Cincin: 12:17:36 WIB.
4) Gerhana Matahari Cincin Berakhir: 14:00:54 WIB.
5) Gerhana Matahari Sebagian Berakhir: 15:05:36 WIB.
Berita Lainnya
Rektor UIN Suska Riau akan Beri Sanksi Mahasiswa yang Ikut Demo Karhutla
Geger...Bidan Cantik di Rohul Ditemukan Tewas Gantung Diri
Ternyata! Ma'ruf Amin Masih Simpan Rasa Kecewa Dipaksa Lepas Jabatan Rais Aam PBNU
Ini Harap DPRD Atas Pemkab Inhil Kukuhkan Status Surau Al-Hidayah di Kelurahan Sungai Beringin Tembilahan Menjadi Mesjid Al-Hidayah
TNI - Polri Serta Warga Berjibaku Padamkan Karhutla di Pelalawan Riau
Kejari Daerah Kab Inhil Akan Luncurkan Program "Jaga Desa"
Gaji belum di bayar, Ratusan Karyawan PT Asia Citra Rohil Demo
Kampar Raih Penghargaan Kapabilitas APIP Level 3 dari BPKP
KPK Umumkan Idrus Marham Jadi Tersangka
Meski Validasi Data Belum Selesai, Komisi IV DPRD Inhil Harap Dinsos Inhil Tetap Akomodir BPJS Masyarakat Miskin
Ternyata Ini Penyebabnya, Jaringan Telkomsel Bermasalah Seharian!