PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Hari ke-3, Kapolres Inhil Masih Lakukan Pemadaman dan Pendinginan Karhutla di Desa Simpang Gaung

BUALBUAL.com - Kapolres Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), AKBP Indra Duaman Siahaan SIK melakukan pemadaman serta pendinginan Kebakaran Lahan dan Hutan (Karhutla), Selasa (21/1/2020) pagi di Parit 5 Dusun Sentosa Desa Simpang Gaung, Kecamatan Gaung, Kabupaten Inhil, Riau.
Pemadaman dan pendinginan Karhutla yang dilakukan Kapolres Inhil sudah hari ke 3, dimana pada hari ini didampingi dan berjibaku antara Kapolres Inhil bersama TNI, Kasat Polair Polres Inhil AKP Awaluddin, Kapolsek Gaung AKP Anwar, Kasi Propam IPTU Trisno, Ka Spkt Polres Inhil IPTU Yulius, S.Psi, Personil Polres Inhil dan Polsek, Babinsa Gaung, Personil BPBD, Desa/MPA beserta masyarakat. Dengan kekuatan tenaga manusia Polri 26 orang, TNI 2 orang, BPBD 8 orang, RPK PT MSK 5 orang dan Desa(MPA) 6 orang. Serta dibantu peralatan yang digunakan 3 Unit mesin mini tracker milik PT. MSK dan selang 40 gulung.
Kapolres menyebutkan bahwa luas lahan yang terbakar ± 3 hektar dan dengan identitas pemilik lahan masih dalam penyelidikan oleh Personil Polsek Gaung, kemudian titik koordinat pemadaman dan pendinginan Karhutla tersebut dengan latitude 0.0329999886453, longitude 103.069862366, satelite terra dan confidence 100%.
“Jalan menuju lokasi terjadinya kebakaran cukup jauh dari Ibu Kota Kecamatan Gaung, struktur lahan yang bergelombang, semak belukar yang tebal, sehingga sulit untuk mendekati lokasi,”ungkap Kapolres Inhil.
Dijelaskan Kapolres Inhil bahwa kondisi terkahir api sudah padam, namun demikian dirinya beserta personel masih melanjutkan kegiatan pendinginan di lokasi tersebut untuk memastikan bahwa api tidak menyala kembali.
Berita Lainnya
HM. Wardan: Memberi Aspirasi Pembentukan Kualisi Pemerintah Kab Pemerhati kelapa Nasional
Terungkap...! Ini Alasan Motor Jadul Astrea Grand Dihargai Mahal
Razia Warnet, 80 Pelajar Diamankan Petugas Satpol PP Pekanbaru
Dandim 0314/Inhil Bertindak Irup Peringatan Hari Bela Negara ke 71 Sekaligus Memperingati Hari Ibu
All New Honda Scoopy Dengan Desain Baru Dan Fitur Canggih Telah diluncurkan AHM Lebih Fashionable
Inalilahiwainailaihirojiun, Jatuh dari Lantai 33 TKI Asal Meranti Riau Meninggal Di Malaysia
#GantiPresiden2019 Malah Jadi Untungkan Joko Widodo
Hari ini update data covid -19, sebanyak 1818 orang ODP 7 orang PDP di Kabupaten Kampar
Pemprov Riau Gelar Teleconfrence Bahas Penanganan Virus Corona
Bawaslu Riau Akan Panggil Gubernur Terpilih dan Kepala Daerah Se-Riau
Dandim 0313/KPR Kampar, Bedah Rumah Kuli Gerobak