PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Dandim 0314 Inhil Berikan Bantuan Material kepada Korban Kebakaran di Desa Rumbai Jaya

BUALBUAL.com - Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Imir Faishal menyiapkan Bahan Bangunan berupa Kayu bagi masyarakat korban bencana Kebakaran di Parit Tumin Rt 006 Rw 002 Desa Rumbai Jaya Kecamatan Kempas, Minggu (8/3/2020).
Diketahui sebelumnya pada tanggal 2 Maret 2020 si jago merah telah meludeskan rumah milik warga tersebut dan hari ini Dandim 0314/Inhil melalui Danramil 03/Tempuling Kapten Arh Sugiyono memberikan bantuan Material berupa Kayu yang diberikan secara langsung sebanyak 2,5 Kubik kepada Korban Bencana Kebakaran.
Hal ini disampaikan oleh Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Imir Faishal di sela-sela kesibukannya menghadapi Bencana Kebakaran Hutan di wilayah Inhil "Tapi, untuk hari ini pekerjaan pembuatan rumah di prioritaskan korban bagi 3 Kepala Keluarga yang berpenghasilan rendah dan sampai sekarang masih menumpang di rumah tetanganya," kata Dandim.
Letkol Inf Imir Faishal mengungkapkan, untuk hari ini TNI dan Pemda bersama Pemuda Pancasila, PMI dan masyarakat sementara akan membuat 2 rumah yang akan di tempati oleh 3 kepala keluarga dulu. Artinya, 3 kepala keluarga tersebut memang sangat urjen dan mendesak harus di buatkan rumah secara swadaya bersama dan bergotong Royong.
"Kita tetap akan membatu secara bergotong royong kepada kepala keluarga yang lainya dalam pembuatan rumah tersebut. Ya, walaupun dengan swadaya," ujar dandim Inhil.
Dandim menambahkan, pihak TNI hanya membantu Pemda dan Pemerintah Kecamatan Kempas untuk membantu program perbaikan rumah para korban bencana Kebakaran di Parit Tumin ini.
"Kita sebagai sesama umat sudah sepantasnya saling bantu membantu kepada orang yang benar benar membutuhkan batuan seperti sekarang ini warga Parit Tumin sedang terkena musibah kebakaran," tutupnya.
Adapun korban bencana kebakaran tersebut terdapat 12 Kepala Keluarga yang terdiri dari sebagai berikut:
1. Ismail (60) Jumlah Jiwa 3 orang.
2. Halimah (73) Jumlah Jiwa 2 orang.
3. Suprianto (35) Jumlah jiwa 3 orang.
4. Marni (50) Jumlah jiwa 2 orang.
5. Mujimin (55) Jumlah jiwa 5 orang.
6. Kiki Wahyudi (30) staf Jumlah jiwa 3 orang.
7. Ridwan (47) Jumlah jiwa 3 orang.
8.Bpk Andre 30 thn, islam, melayu, Tani Jumlah jiwa 3 orang.
9. R. Papahan (35) securiti Jumlah jiwa 4 orang.
10. Sarkawi (80) Jumlah jiwa 2 orang.
11. Muhlisin (27) Jumlah jiwa 3 orang.
12. Abd Lamak (40) Jumlah jiwa 2 orang.
Berita Lainnya
Negara India Lockdown Total 21 Hari untuk Cegah Penyebaran Corona
Besok Prabowo Akan Bertemu UAS
Warga Inhu Ditangkap karena Bakar Lahan, Pelaku Mengaku Api Besar Akibat Puntung Rokok
Bupati Kampar Kembali Lantik Sebanyak 31 Kepala Desa
Pemkab Inhil Gandeng APMI Hadirkan Prof Wisnu Gardjito
Esok, Wardan dan Samsudin Uti Akan Kembali Datangi KPU Inhil
Pulau Rupat Bengkalis Terbakar 'Damkar - MPA Berjibaku Padamkan Api'
Pengusaha Tak Patuh UMP 2020 Naik 8,51% Siap-siap Usaha Disetop
Tanpa Bupati Bengkalis, 8 Orang Diperiksa KPK di Mako Brimob Pekanbaru Soal Dugaan Korupsi Proyek Jalan
Kasih Tahu Teman Mu! Lowongan CPNS Dibuka Setelah Pelantikan Presiden 20 Oktober
Terpantau Ada Hewan Buas Harimau Sumatera di Balai raja, pemerintah setempat keluarkan surat edaran, warta di minta waspada
Fadli Zon Bilang Maksudnya Sejumlah Media, Soal Prabowo Marah Pada Jurnalis