PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Pemprov Riau Imbau Masyarakat Lakukan Nikah di KUA 'Anti Sipasi Corona'

BUALBUAL.com - Dalam rangka mengatasi penyebaran Coronavirus (Covid 19), Pemprov Riau mengimbau kepada masyarakat Riau untuk tidak melakukan pesta pernikahan secara besar-besaran.
"Pemprov Riau menghimbau bagi masyarakat yang melangsungkan pernikahan untuk mengikuti tradisi nikah, yang hanya melakukan ijab kabul di kantor KUA. Tidak membuat pesta secara besar-besaran,"ujar Gubernur Riau, Syamsuar saat melakukan video confrence di Gedung Daerah, Senin (23/3/2020).
Gubri meminta seluruh masyarakat Riau agar dapat mengikuti imbauan ini, demikian kemaslahatan warga, agar dapat terhindar dari wabah Corona. Selain itu, ia juga meminta kepada kepala daerah di setiap Kabupaten/Kota untuk terus melakukan pemantauan dan mengingatkan warganya agar mengikuti imbauan tersebut
Gubri juga meminta aktivitas pemantauan terhadap warga di masing-masing daerah yang baru pulang dari luar negeri agar diperketat. Hal itu bertujuan untuk antisipasi segala kemungkinan yang akan terjadi di tengah wabah Covid-19.
Sementara itu, Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), M Wardan video confrence menyampaikan kepada Syamsuar bahwa imbauan itu sudah disampaikan kepada masyarakat, termasuk himbauan agar pelaksanaan pernikahan hanya dilakukan di Kantor KUA dengan tidak membawa banyak orang.
"Inikan sudah Bulan Sya’ban. Biasanya kalau di Inhil menjelang Ramadan ini banyak yang menikah. Kami sudah imbau supaya akadnya di kantor KUA saja dan tidak membawa orang banyak," jelasnya. (MCR)
Berita Lainnya
BEBUAL Melayu: Menganalisa Dimana Sebenarnya Letak Kisah 'Lancang Kuning' Terjadi
Anggota DPRD Inhil dan Sekda Syarifuddin Resmi Melantik IKA - UR Kecamatan Tanah Merah
Bikin Kesal! Timnas U-16 Malaysia Unggah Foto Bendera Indonesia Terbalik
Sudah 2 Tahun Jadi Mitra Tanoto Foundation, SMP Negeri 3 Bantan Maju di Berbagai Bidang
Hitungan goblok Ala Mas Afif, terkait Salah Satu kandidat Pilwako kota Pekanbaru 2017 - 2022
Tarif PPJ Rumah Tangga dan Industri di Pekanbaru Naik
Polisi Papua: Jangan Takut Beraktivitas pada 1 Desember
11 Penumpang Kapal Selamat, Setelah 3 Hari Terombang-ambing di Laut
MUI: Jangan Sampai LGBT Diloloskan di Indonesia.
Rombongan kafilah dari Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan, mengikuti Pawai MTQ Kabupaten Rohil
DPRD Inhil Rencanakan Ajukan Angaran Rp1,6 miliar untuk Pengamanan Pilkada 2018
Ini Aturan Baru untuk Helm Pembalap MotoGP, Makin Canggih!