PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Hendrizal: Saya Minta Camat tak Berikan Rekomendasi 'Polres Inhu Tiadakan Izin Keramaian'

BUALBUAL.com - Guna memutus mata rantai dan mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19), Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu, Riau tetapkan status siaga darurat dan membentuk gugus tugas penanganan virus mematikan itu.
Yang mana, salah satu upaya pencegahan penyebaran virus tersebut, yakni dengan membatalkan seluruh kegiatan yang melibatkan banyak orang.
Baik itu, dalam bentuk kegiatan olahraga, seni, sosial, maupun keagamaan. Dan hal tersebut didukung penuh oleh institusi terkait, dalam hal ini Polres Inhu.
Kapolres Inhu, AKBP Efrizal melalui Wakapolres, Kompol Zulfa Renaldo mengatakan bahwa, pihaknya sudah meniadakan surat izin keramaian dalam bentuk kegiatan apapun.
"Sesuai instruksi pemerintah terkait Sosial Distancing, saat ini kita sudah menghentikan pengeluaran surat izin keramaian tanpa terkecuali," kata Zulfa, menjawab wartawan Selasa (24/3/2020).
Dengan demikian, pihaknya meminta agar kegiatan yang melibatkan orang dalam jumlah besar, atau yang yang bersifat mengumpulkan banyak orang, untuk dapat ditunda pelaksanaannya.
"Mari kita patuhi instruksi ini, karena ini menyangkut kepentingan semua pihak. Sehingga mata rantai penyebaran Corona dapat terputus," tutup Zulfa.
Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Inhu, H Hendrizal. Ia menyampaikan agar Camat, Lurah dan Kepala Desa, untuk tidak memberikan rekomendasi terhadap kegiatan yang melibatkan orang dalam jumlah banyak.
"Saya akan segera menginstruksikan para Camat, Lurah dan Kades, untuk tidak mengeluarkan rekomendasi terhadap izin kegiatan yang melibatkan orang banyak," tutur Hebdruzal.
Dan kepada semua pihak, dirinya kembali menghimbau agar dapat mematuhi instruksi yang telah ditetapkan oleh pemerintah, terutama terkait Sosial Distancing atau larangan berkumpul, menjaga jarak, dan menghindari berbagai bentuk pertemuan yang melibatkan banyak orang.
"Mari kita hindari penularan virus ini, dan mulailah dari diri sendiri. Kurangi berinteraksi dengan banyak orang, serta jangan lupa untuk mencuci tangan secara berulang-ulang," singkatnya. (RLC)
Berita Lainnya
RSUD Inhu Keluarkan Hasil Visum Terkait Meningalnya Ayah Dari Artis Momo Geisha
Tindaklanjuti Kerjasama Pengolahan Produk Turunan Kelapa, Pemkab Inhil Gelar Pertemuan Dengan APMI
Pelaku Oplosan Gas Di Kota Padang Raup Untung Rp. 100 Juta Perbulan
Jaga Kesehatan Warga Tempuling Inhil Tetap Pakai Masker Meski di Dalam Rumah 'Asap Karhutla Semakin Parah'
SBY: Tuhan, Kirimkanlah Aku Gubernur yang Baik Hati...
Viral Wanita Ini Mengatakan Bisa Ketemu Alm Olga dan Jupe
DPRD Puji Kinerja Pemkab Inhil Karena Membuat Masyarakat Senang,Jalan Lahang Baru Ke Teluk Pinang di Perbaiki
Penerapan Aturan PSBB, Polresta Pekanbaru Tutup Jalan Sudirman dan Jalan Soebrantas
PB-HIPPMIH Berikan Klarifikasi Terkait Isu Muslub, M. Syafi'i: Ada Oknum yang Ingin Memecah Belah Persatuan Mahasiswa Inhil
Berikut 4 Nama Calon DPD yang Mendulang Suara Terbanyak di Riau 'Hanya 1 Petahana Bertahan'
Penemuan Mayat di Sebuah Kolam Ikan di Kec.Sentajo Raya Kuansing
Mereka yang Gagal Maju pada Pilkada DKI 2017