PILIHAN
Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
30 Maret 2025
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
02 Maret 2025
Kelurahan Penyengat Gelar Sosialisasi Pencegahan Covid-19 dan Pemeriksaan Kesehatan Bagi Warga

BUALBUAL.com - Tanjungpinang -Kelurahan Penyengat melaksanakan sosialisasi pencegahan covid-19 dan pemeriksaan kesehatan kepada warga yang berada di wilayah Kelurahan Penyengat, Kota Tanjungpinang, Jum'at (27/3/2020).
Lurah Penyengat, Al Imron menjelaskan sosialisasi tentang imbauan Wali Kota, Kapolri dan pemeriksaan kondisi kesehatan warga kami bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pustu, RT, RW dan dibantu tokoh masyarakat memberikan imbauan dari rumah ke rumah atau door to door.
"Tujuannya untuk memberikan informasi dan pemahaman kepada masyarakat terkait pencegahan dan penanganan penyebaran virus corona," ucapnya.
Ia menyebutkan wilayah kelurahan Penyengat terdapat 5 RW dan 11 RT. Lewat sosialisasi ini, Ia berharap isi imbauan Wali Kota dan Kapolri dapat diikuti seluruh masyarakat dan berperan aktif dalam pencegahan penularan virus corona.
Yaitu, dengan menghindari tempat-tempat keramaian, mengurangi aktifitas yang tidak penting di luar rumah, membiasakan pola hidup sehat dan bersih dan menjaga kesehatan, rajin berolahraga, selalu memakai masker apabila ada gejala demam, batuk, pilek, dan sesak napas. "Bila merasakan gejala tersebut segera memeriksa diri ke fasilitas kesehatan terdekat," katanya.
Selain melakukan sosialisasi dan pemeriksaan kondisi kesehatan warga, kelurahan Penyengat juga melakukan penyemprotan disinfektan di pelabuhan penyebrangan, pompong, dan Masjid.
Aksi yang sama juga dilakukan Kelurahan Sungaijang Kecamatan Bukit Bestari. Lurah Sungaijang, Feri Ismana bersama jajarannya melakukan sosialisasi door to door, mulai dari rumah makan, kedai kopi, dan supermarket di wilayanya.
Sosialisasi bertujuan untuk memastikan pemilik usaha mengikuti anjuran wali kota seperti mengatur jarak tempat duduk pelanggan, antrian di kasir, menyediakan hand sanitizer, mewajibkan karyawan memakai masker, dan menganjurkan agar makanan di bungkus dan di bawa pulang,"ujar dia.
Disamping itu, kita juga sudah melakukan sterilisasi gedung kantor kelurahan dengan menyemprotkan disinfektan di seluruh ruangan, membagikan masker kepada seluruh staf dan warga yang datang untuk pengurusan administrasi ke kantor lurah. "Kita juga menyiapkan tempat cuci tangan dan sabun didepan pintu masuk kantor," ujarnya.
Laporan: Pian
Berita Lainnya
Pileg 2019: Ini Tips Agar Terpilih Menjadi Wakil Rakyat
Pemko Pekanbaru Tak Kunjung Merespon, Pelajar dan Guru Terpaksa Swadaya Perbaiki Jalan Rusak di Panam
Jadwal Seri Pembuka MotoGP 2019, Aspal Sirkuit Losail Mulai Panas
Bupati Inhil HM. Wardan, Orasi Ilmiah Pada Wisuda UIN Suska Riau
Pria Asal Sumut Ditangkap di Rohil 'Bawa Ratusan Butir Ekstasi'
Polisi Berhasil Bongkar Penggelapan Rokok Senilai Rp8 Miliar
Masyarakat Banja Ladang Rohul Tuntut Haknya Ke PTPN V
Polres Kampar Berhasil Ringkus Bandar Sabu-sabu di Desa Teluk Paman Kampar Kiri
Satu Korban Hangus Terbakar, Si Jago Merah Lalap Habis Satu Rumah Warga Desa Bente Kecamatan Mandah
Jelang Operasi Pengembalian Harimau, Polres Inhil Imbau Warga Dusun Simpang Kanan Lebih Waspada
Sijago Merah Hanguskan Pasar Sungai Salak