Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Babinsa Balai Pungut Kopda Muchsin Khan Bangun Posko Keluar Masuk Kampung

BUALBUAL.com – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Balai Pungut, Kopda Muchsin Khan (Koramil 04/Mandau), sama sekali tak ingin ada warga desa di Kecamatan Pinggir itu terinfeksi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).
Untuk itu, Jumat, 17 April 2020, Kopda Muchsin Khan bersama Babinkamtibmas, Kepala dan Perangkat Desa serta masyarakat setempat mendirikan Posko keluar masuk kampung.
Dengan adanya Posko tersebut, setiap orang yang masuk Balai Pungut khususnya, akan diperiksa secara detail terkait dengan hal-hal yang berkenaan dengan pencegahan Covid-19.
Misalnya suhu badan setiap orang yang akan masuk Balai Pungut. Jika ada yang memiliki gejala, misalnya suhu tubuhnya tinggi, akan data dan dilaporkan ke tenaga medis terdekat.
“Posko tersebut dibuat sebagai salah satu upaya untuk pencegahan Virus Covid-19 di Desa Balai Pungut” jelas Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Lizardo Gumay.
Di bagian lain, mantan Danyonif Raider 100/PS kembali mengingatkan agar seluruh Danramil dan Babinsa di wilayah Kodim 0303/Bengkalis ambil bagian dan proaktif dalam melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah tugas masing-masing.
“Semuanya harus menjadi salah satu pilar utama serta senantiasa bekerjasama Bhabinkamtibmas dengan semua pemangku kepentingan terkait dalam mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah kerja masing-masing” harapnya.
Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Lizardo Gumay juga berharap, jika apa yang dilakukan Babinsa Balai Pungut beserta Babinkamtibmas, Kepala dan Perangkat Desa serta masyarakat setempat dapat diterapkan di tempat lain, hendaknya dapat segera direalisasikan.
“Apa yang dilakukan Babinsa Balai Pungut tersebut kami rasa cukup baik dan akan efektif sebagai salah satu upaya untuk memutus rantai pencegahan Covid-19” pujinya melalui Kasdim 0303/Bengkalis Mayor Inf Dedyk Wahyu Widodo,. #DISKOMINFOTIK
Berita Lainnya
Inhil Terapkan Peraturan Larangan Mudik Lebaran
TP-PKK dan Dinas P3AP2KB Kepri Gelar Pelatihan PATBM
Zaili Serahkan Bantuan BLT Dan BST Pada 142 KPM Desa Sumber Agung
Bimbingan Teknis Tahap III Masterplan Smart City Inhu berjalan Baik
Pelabuhan Kuala Riau Jadi Tempat Sementara Untuk Ke Penyengat
Minimnya Anggaran, Atlit Lampung Utara Terancam Tidak Tampil di Porprov ke-IX
Gubernur Ansar Buka Rakor Kepala Daerah Tingkat Kabupaten dan Kota di Karimun
Tingkatkan Pelayanan dan Ketertiban di Masyarakat Terlebih di Tahun Politik, Terang Camat Rupat pada RT, RW Yang Baru Dilantik
Kabel Bawah Laut PLN Trase Lingga Batam Ditargetkan Selesai Awal 2023
Uji Publik Monev KIP, Sekda Adi Paparkan Inovasi Pelayanan Informasi di Masa Pandemi Covid-19
Wakil Bupati Inhu Kukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka
Pengamat Sarankan Kisruh DPRD Bengkalis Diselesaikan Seperti Kisruh DPRD KKota Pekanbaru