Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Jubir Covid-19 Riau: Jangan Takut dan Jauhi Pasien Positif yang Sembuh

BUALBUAL.com - Masyarakat Riau diminta untuk tidak takut atau menjauhi pasien positif maupun Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang sudah dinyatakan sembuh dan negatif virus Corona (Covid-19).
Permintaan demikian diutarakan Juru Bicara (Jubir) Penanganan Covid-19 Provinsi Riau, dr Indra Yovi karena masih ada sebagian masyarakat yang menjauhi pasien sembuh Covid-19.
"Kami mendapat laporan pasien positif yang dinyatakan sembuh, bahkan pasien-pasien PDP yang negatif, mereka masih dijauhi oleh sebagian masyarakat. Menurut saya ini sangat tidak baik," kata Indra Yopi, Sabtu (18/4/2020).
Sebab menurutnya, pasien positif yang dinyatakan sembuh lebih kuat daripada masyarakat yang belum terkena virus sama sekali.
"Sebenarnya kita lah yang lebih beresiko (terpapar virus). Karena pasien yang dinyatakan sembuh mereka memiliki kekebalan, sehingga kemungkinan besar tidak akan tertular lagi dengan virus Corona," ujarnya.
Lebih lanjut Yovi menyampaikan, total pasien positif Covid-19 di Provinsi Riau yang sudah dinyatakan sembuh ada sebanyak 9 orang.
"Pasien positif yang sembuh sudah pulang, dan sebagian mereka masih menjalani isolasi mandiri 7-10 hari. Kemudian sebagian sudah selesai menjalani isolasi mandiri, dan sudah bisa berbaur dengan masyarakat lainnya," terangnya.
Sedangkan PDP yang sudah sehat dan pulang ada 139 orang dari total PDP 317 orang. Sedangkan 150 PDP masih dirawat, dan 28 PDP meninggal dunia.
Berita Lainnya
Dirut RSUD Duri, Tidak Tahu Terkait Parkir Dan Baju Petugas Parkir Dari Pemda
Analisis Hasil Pengukuran Stunting Kecamatan Tempuling Pada Tahun 2022-2024
Masya Allah! Punya Usaha di Pasar Raya, Satu Keluarga di Padang Positif Corona
Mantap! Angka Stunting di Inhil 2021 alami Penurunan yang sangat signifikan
Dana Insentif Penggali Kubur Pasien Covid-19 di Pekanbaru Belum Dibayar
Hasil Analisis Data Pengukuran Stunting Kabupaten Indragiri Hilir Tahun 2024
Ada Tiga Godaan yang Kerap Datang saat Puasa Sambil Bekerja
PDP Covid-19 Bertambah 3 Orang, 1 Positif, 1 Balita, dan 1 Meninggal Dunia
Pos Pemantauan Protokol Kesehatan Covid-19 di Bengkalis Akan Diefektifkan Kembali
OPD Covid-19 di Kabupaten Bengkalis Turun Menjadi 519 Orang, Sedangkan Angka PDP Tetap
Tiga Pasar Kecamatan Kempas Inhil Tutup!
Kadiskes Riau : Laboraturium Biomolekuler RSUD Arifin Achmad Telah Periksa Tujuh Sampel Swab Pasien di Riau