Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Merajut Kebhinnekaan, PB GNP Covid-19 Pekanbaru Sambangi Pura Agung Jagatnatha

BUALBUAL.com - Pengurus Besar Gerakan Nahdlatul Ulama Peduli (PB GNP) Covid 19 bertemu Ketua Pengurus Pura Agung Jagatnatha Pekanbaru Riau, Ketut Sujarwo, yang saat itu didampingi Pemangku Pura Agung Jagatnatha I Wayan Sutama.
Dalam kunjungan itu terlihat Ketua Umum PB GNP Covid 19 T Rusli Ahmad, Sekjen PB-GNP Covid 19 Prof Dr Ashaluddin Jalil MS, Bendahara Umum Alexander Pranoto, dan Wasekjen Landa Trinado, serta pengurus lainnya.
Rusli Ahmad secara simbolis langsung menyalurkan bantuan sembilan bahan pokok (sembako) kepada Ketua Pengurus Pura Agung Jagatnatha Pekanbaru Riau, Ketut Sujarwo.
Terlihat keakraban dalam pertemuan itu. Keduanya berbincang-bincang. Sesekali T Rusli Ahmad tersenyum. Begitu juga para pengurus Pura yang hadir saat itu.
Ketua Pengurus Pura Agung Jagatnatha Pekanbaru Riau, Ketut Sujarwo, sangat terharu dan berterima kasih atas kunjungan dan bantuan sembako yang disalurkan Pengurus Besar Gerakan Nahdlatul Ulama Peduli (PB-GNP) Covid 19 ke Pura Agung tempat ibadah umat Hindu di Pekanbaru, Provinsi Riau.
Menurut Pemangku Pura Agung Jagatnatha Pekanbaru, I Wayan Sutama, bantuan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kurang mampu yang dinilai sangat membutuhkan bantuan.
Dia menyebutkan baru kali ini Pengurus Pura Agung tersebut mendapat perhatian dan bantuan di tengah pandemi Covid-19.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak-bapak dari Pengurus Besar Gerakan Nahdlatul Ulama Peduli (PB-GNP) Covid 19, Riau yang memperhatikan kami yang minoritas ini, " ujar dia.
Ketua Umum Pengurus Besar Gerakan Nahdlatul Ulama Peduli (PB GNP) Covid 19, T Rusli Ahmad menyampaikan, bahwa pandemi Covid-19 ini bukan lagi hanya menjadi masalah kesehatan, tetapi juga telah berdampak ke sektor lain.
“Bukan di sisi kesehatan saja, tapi juga sudah masuk ke bidang lain seperti ekonomi dan sosial,” ujar Rusli Ahmad.
Dikatakan Rusli Ahmad, penyaluran bantuan ke warga terdampak Covid-19 merupakan perwujudan kehadiran PB GNP Covid 19 dalam menangani pandemi global ini.
"Kita merajut kebhinnekaan dan kebersamaan. Kita berupaya membantu masyarakat di wilayah-wilayah yang mengalami kesusahan yang belum mendapat bantuan dari Pemerintah. Jadi PB-GNP Covid-19 ini juga perpanjangan dari tangan Pemerintah membantu warga yang belum mendapat bantuan," kata Rusli Ahmad, Ahad (7/6/2020), kepada media.
Untuk diketahui, PB GNP Covid 19 sebelumnya menyalurkan bantuan sembako kepada Umat Kristiani dan Buddha.
Rusli menyebutkan, pihaknya akan terus melakukan aksi kemanusiaan dan menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat yang terkena dampak Covid 19 ini.
"Seluruh bantuan didistribusikan semuanya. Tidak ada yang disisakan atau disisihkan. Kami berharap sembako yang sudah disalurkan bisa bermanfaat bagi masyarakat penerima," ujar dia.***
Berita Lainnya
Bakti Sosial dalam Rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-69 Tahun 2021
PT CBA Salurkan 100 Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Fakir Miskin di Desa Muara Dilam
Sukses Gelar RPP, Ganda Parulian Simamora Terpilih Aklamasi Ketua PAC PP Batsol Periode 2022 -2025
DPC SPRMII Dumai Nilai Kenaikan UMK 2022 Tidak Sesuai Dibanding Kebutuhan Masyarakat
Wakapolda Lampung Berikan Bantuan Kepada Warga Terdampak Bencana Angin Puting Beliung
Peduli Masyarakat, PHR Santuni 545 Anak Yatim dan Bagikan 500 Sembako Gratis ke Duafa
Peduli Pemukiman dan Petani Masyarakat, Sambu Group Bekerja Sama dengan Pemdes Air Tawar Bangun Tanggul
Logo Milad ke 58 Diduga Plagiat, Seniman Muda Riau: Krisis SDM Mungkin Sedang Terjadi di Lingkungan Kabupaten Inhil
Camat Mandau Riki Rihardi masih Dibutuhkan Warga Duri, Dianggap Mampu Menjaga Persatuan dan Kesatuan
Ketua IKMR Kabupaten Bengkalis Afrizal Tanjung, Ajak Warga IKMR Solid Dukung Kemajuan Bengkalis BERMASA
IWO Inhil Terus Membuka Donasi Melalui Posko Relawan Covid-19
Sambu Group Beri Paket Sembako via Biro Kesra Provinsi Riau