Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Dari Kecamatan Mandau:
Kumulatif PDP Tercatat di Kabupaten Bengkalis Bertambah 1, Jadi 114 Orang

BUALBUAL.com – Jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 di Kabupaten Bengkalis, Kamis, 18 Juni 2020, kembali bertambah 1 orang.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bengkalis Johansyah Syafri menjelaskan, PDP baru tersebut berasal dari Kecamatan Mandau.
“Atas nama AS (33, laki-laki). AS merupakan PDP ke-114 di Kabupaten Bengkalis” jelas Kadis Kominfotik Kabupaten Bengkalis ini.
Katanya, AS mulai dirawat di RS Santa Maria Pekanbaru, Rabu, 17 Juni 2020.
“Ketika dilakukan rafid test terhadap AS, hasilnya reaktif” imbuh Johan, seraya mengatakan pemeriksaan swab pertama dan kedua AS sudah dilakukan. “Kemarin dan hari ini, tapi hasilnya belum diketahui.”
Dengan bertambahnya AS sebagai PDP baru, maka kumulatif PDP tercatat di Kabupaten Bengkalis berjumlah 114 orang.
Rinciannya, 94 orang atau 82,46 persen sembuh, 5 orang atau 4,39 persen masih menjalani perawatan, dan 15 orang atau 13,16 persen meninggal dunia.
“Bertambahnya AS sebagai PDP baru, maka kumulatif PDP tercatat di Mandau menjadi 17 orang” jelas Kadis Kominfotik Kabupaten Bengkalis ini.
17 PDP tercatat di Mandau itu, imbuhnya, 3 orang (17,65 persen) masih dirawat, 10 orang (58,22 persen) sembuh, dan 4 orang (23,53 persen) meninggal dunia.
4 orang PDP lainnya yang dirawat itu, sambung Johan, 2 berasal dari Mandau. 1 dirawat di RSUD Mandau, 1 orang lagi di RS Awal Bros Pekanbaru.
“Sedangkan 2 lagi dari Kecamatan Bengkalis dan dirawat di RSUD Bengkalis” ujar Johan.
Berita Lainnya
Gubri Syamsuar Ucapkan Taniah LAM Riau ke-50
Pantau Pesta Demokrasi 2024, Bupati Kasmarni Tinjau 12 TPS
Ungkap Kasus Menonjol, Kapolres Lampung Utara Terima Penghargaan dari Ketua DPRD Lampura
Camat Mandah Yuliargo Senang STQ Desa Bekawan dan Bidari Selalu Meriah
Gubernur Riau : Penerapan PSBB Tidak Semua Daerah di Kabupaten kota Ikut Serta
Dalam Masa Pandemi, Wagubri Harap PPID Berikan Informasi Akurat
Kadinkes: Daerah Riau Terjadi Peningkatan Penambahan Jumlah PDP Covid-19 yang Dirawat
Sekdakab Way Kanan Apresiasi Proker PWI yang Dinilai Bermanfaat Bagi Masyarakat
IDI Bakal Dilibatkan Dalam Supervisi New Normal di Riau
Bupati HM Wardan Usulkan 6 Poin kepada Wamen Pertanian RI
Tugas pertama dari Bupati Inhu untuk kades yang baru dilantik
Hut Korpri Ke - 50 Tahun Pemerintah Inhu Ziarah Kemakam Pahlawan