Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
H Dani M Nursalam, Desak PLN Segera Tuntaskan 14 Desa di Inhil Belum Teraliri Listrik

BUALBUAL.com - Anggota DPRD Provinsi Riau mendesak pihak PLN segera menuntaskan 14 desa yang belum teraliri listrik di Kabupaten Indragiri Hilir, Riau.
Hal tersebut disampaikan H Dani M Nursalam Wakil Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Riau pada saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama GM PLN Wilayah Riau Kepri di Gedung DPRD Riau, (22/6/2020) lalu.
Dikatakan H Dani, dari 14 desa yang belum sama sekali teraliri listrik tersebut, 7 desa diantaranya berada di Kecamatan Mandah.
Adapun 7 desa di Kecamatan Mandah yang dimaksud adalah Desa Pelanduk, Desa Bakau Aceh, Desa Bantayan, Desa Batang Tumu, Desa Sepakat Jaya, Desa Suraya Mandiri dan Desa Pulau Cawan Kecamatan Mandah.
"Masih ada 14 desa di Inhil yang belum sama sekali teraliri listrik. Ini harus segera dituntaskan oleh PLN," kata Dani.
Selain itu, Dani juga mendesak pihak
PLN segera menuntaskan jaringan yang sudah terpasang tapi belum juga difungsikan hingga saat ini.
"Saya juga banyak menerima laporan dari desa ada kabel dan tiang listriknya sudah ada tapi belum dilanjutkan pekerjaannya. Ini tidak boleh dibiarkan, jangan sampai sarana dan prasarana sudah ada hilang begitu saja," imbuhnya.
Sebut saja misalnya di Concong, tiang listrik dan kabel sudah dibentang lama tapi aliran listrik belum juga dinikmati warga hingga saat ini.
"Kondisi ini sudah terjadi bertahun-tahun. Ini harus segera dibenahi, jangan sampai hilang begitu saja," katanya.
Tidak hanya itu, Dani juga meminta PLN segera membangun posko pelayanan gangguan aliran listrik di beberapa titik sentral. Posko pelayanan ini diharapkan berfungsi untuk mengantisipasi jika ada gangguan di daerah tersebut.
"Untuk percepatan pelayanan gangguan kami sudah usulkan 8 posko pelayanan. Titiknya itu di Teluk belengkong, Lahang, Sapat, Mandah, Bekawan, Sungai Guntung, Pelangeran dan Pulau Burung," sebut Dani.
Pada kesempatan yang sama, menyikapi kondisi listrik di Inhil, Dani menyebutkan bahwa Dispiriansyah selaku GM PLN Wilayah Riau Kepri berjanji akan menyelesaikan persoalan 14 desa yang belum teraliri listrik di Negeri Seribu Parit.
"PLN sudah berjanji segera menuntaskan aliran listrik di 14 desa tahun 2020 ini. Semoga secepatnya terealisasi," harap Ketua DPC PKB Inhil ini. (*)
Berita Lainnya
Pimpinan Sementara DPRD Riau, Sukarmis dari Golkar dan Zukri dari PDI-P
Paripurna Persetujuan RAPBD DPRD Kabupaten Lingga Tahun Anggaran 2023
Hingga Kedaluarsa Kasus Suap, KPK Bertemu Anggota DPRD Riau, Jeratan Hukum Dua Ketua DPRD
Badan Kehormatan DPRD Riau Belum Terima Berkas Hasil Laporan Yusuf Sikumbang
Pertalite Naik Lagi, Ini Kata DPRD Riau
Anggota DPRD Riau Dani M Nursalam Sosialisasikan Perda Riau No 3 Tahun 2015 Tentang Hukum Masyarakat Miskin
Anggota DPRD Inhil Ini Ajak Masyarakat Petani Tidak Bergantung Pada Kelapa
Beredar Ada Surat Pemanggilan Anggota DPRD Riau sebagai Saksi, KPK Sebut Surat Itu Palsu
H Taufik Hidayat: Pinta PDAM Inhil Tingkatkan Pelayanan Sebelum Lakukan Penyesuaian Tarif
Antisipasi Corona, DPRD Riau Tunda Kunjungan Luar Daerah
Ketua DPRD Riua, Septina Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih dan Tolak Golput
Pertalite Naik Lagi, Ini Kata DPRD Riau