Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Fatiah Dari Menyanyi Hingga Menjadi Petinju Muda Terbaik Se Kepri
Kalapas Kelas II A Tanjungpinang Berkomitmen Cegah Narkoba
Coba Mencuri di Rumah Warga, Pelaku Diamankan Polsek Sungkai Utara

BUALBUAL.com - Kepolisian Sektor (Polsek) Sungkai Utara Polres Lampung Utara mengamankan seorang terduga pelaku pencurian yang diserahkan warga karena kedapatan mencoba mencuri di rumah salah satu warga.
Kapolres Lampung Utara, AKBP Bambang Yudho Martono, S.I.K. melalui Kapolsek Sungkai Utara Iptu A Majid mengatakan, kronologis kejadian itu terjadi, Jumat tgl 17 Juli 2020 sekira pukul 18.15 WIB.
"Pada saat korban akan melaksanakan sholat magrib dan masuk ke dalam kamar sudah memergoki pelaku yang sudah melepas casan speaker dan sedang mengangkat speaker trolly milik korban," kata Iptu Majid, Minggu (19/7/2020).
Pada saat kejadian itu, lanjut Iptu Majid, karena dipergoki korbannya, pelaku langsung meletakan kembali speaker tersebut, lalu korban langsung berusaha menangkap pelaku yang saat itu sudah ada di dalam kamar korbannya.
Sebelumnya, kata Iptu Majid, pelaku dapat masuk ke dalam rumah korban karena pintu rumah dan pintu kamar dalam keadaan terbuka dan tidak terkunci.
"Oleh korban bersama warga, setelah pelaku diamankan, warga menemukan sepeda motor milik pelaku yang disembunyikan di balik pagar tembok halaman rumah korban, lalu pelaku dibawa oleh warga ke Polsek Sungkai Utara," jelasnya.
Untuk TKP, sambung Iptu Majid, di dalam kamar rumah milik korban yang berada di Desa Negara Bumi, Kecamatan Sungkai Tengah, Kabupaten Lampung Utara.
Pelaku NM (23) warga Kampung Negara Batin, Kecamatan Negara Batin Kabupaten Way Kanan.
Bersama pelaku juga diserahkan alat bukti berupa satu buah speaker trolly warna hitam dan satu unit sepeda motor revo warna hitam.
Berita Lainnya
Terungkap, Pemuda di Seberida Simpan Sabu di Dalam Kasur
Warga Lirik Didunga kena tipu Akibat Arisan Bodong, Hingga laporan di layangkan ke APH
Plt. Kajari Seram Bagian Barat Hadiri Penutupan Rakernas Kejaksaan RI 2025 secara Virtual
Putra Presiden Kolombia Ditangkap karena Cuci Uang Para Pengedar Narkoba
Terduga Pembakaran Lahan di Kempas, Inhil Diamankan Polisi
Camat di Inhil Dikeroyok Babak Belur, Tiga Pelaku Diamankan Satu Buron
Miliki Ratusan Gram Sabu dan Pil Ekstasi, Tim Gabungan Polres Inhil Berhasil Amankan HD
Polsek Kemuning Amankan 4 Pelaku Narkotika di Dua Lokasi Berbeda
Di 3 Lokasi, Resnarkoba Polres Kampar Tangkap 3 Pengedar Narkotika Daun Ganja Kering
Polres Bintan Gagalkan Penyelundupan Satwa Burung yang Dilindungi
Polsek Pinggir Menjawab Keresahan Masyarakat Tentang Narkoba Dengan Menggulung Bandar Narkoba di Desa Buluh Apo Kec. Pinggir
Kurun Waktu 4 Jam, Satres Narkoba Polres Lampura Ringkus Satu Bandar dan Dua Pengedar