Warga Riau Heboh Terkait Beredarnya Video dan Foto Dugaan Pernikahan Sesama Jenis
BUALBUAL.com - Warga Kabupaten Rokan Hilir, Riau heboh setelah beredarnya video dan foto yang diduga merupakan pernikahan sesama jenis.
Video dan foto tersebut telah beredar luas di Facebook dan mendapat berbagai kecaman. Dimana, salah satu dari pasangan yang ada di video tersebut diduga merupakan warga Rokan Hilir (Rohil).
Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto saat dikonfirmasi awak media, Jumat (18/9/2020) mengatakan, pihaknya telah mendapat laporan atas viralnya foto dan video itu.
"Sudah ada yang memberitahukan kepada kita dan saat ini kita sedang lakukan penyelidikan," katanya.
Dari laporan yang diterima sebutnya, diduga video dan foto yang viral tersebut berada di wilayah Rohil. Namun demikian pihaknya melakukan pendalaman terlebih dahulu.
"Kita akan lakukan penyelidikan untuk memastikan apa perkembangannya nanti akan kita sampaikan," pungkasnya.
Berita Lainnya
Warga Tanjungpinang Kecewa Tak Dapat Kupon Jalan Santai
Ditpolair Polda Riau Turunkan Tim Evakuasi Warga Terdampak Banjir
Harga Migor di Tanjungpinang Kangkangi Instruksi Presiden
Pendemo Kecewa, Kajati Kepri Tak Bisa Dijumpai
Usai Diamuk Emak-emak, Satpol PP Rohul Robohkan Warung Remang-remang
Korban Terkaman Buaya di Inhil Ditemukan Tak Bernyawa
Nelayan Kecil Dianiaya, Mahasiswa Minta DKP Riau Beberkan Siapa Saja Oknum Penguasa Pantai di Rohil
Kasus Penemuan Kartu BPJS di Tong Sampah, Ini Kata Kasat Reskrim Polres Inhil
3 Perkara Korupsi Belum Usai, Aktivis Anti Korupsi Kepri datangi Gedung Kejaksaan Agung RI
Ketahuan Mencuri Toko Sembako di Pekanbaru , Pelaku Jadi Bulan-bulanan Massa
BMKG Pekanbaru Deteksi 11 Hostpot Panas di Riau
Kabar Duka, Manajer Pendidikan Sekolah Wartawan MZK Institute Agung Santoso Tutup Usia