Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Jika ada Anak Tidak Memilik HP Mohon di Data, Kapolsek Rhino: Jangan Ada Sulaiman Berikutnya Lagi di Dunia Pendidikan

BUALBUAL.com - Kapolsek Tembilahan Hulu, AKP Rhino Handoyo ikut menghadiri kegiatan mediasi antara keluarga Sulaiman dan pihak Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) I Tembilahan Hulu.
Selain hadir dengan berpakaian resmi, Kapolsek yang humanis ini juga diberikan waktu untuk memberikan pandangan terkait dengan peristiwa yang sempat viral yakni Sulaiman diberikan surat pindah dari sekolah diduga karena permasalahan tidak bisa mengikuti proses pembelajaran di sekolah.
Dalam pandangannya, Rhino katakan permasalahan ini terus ia ikuti dan sengaja mempersiapkan waktu untuk hadir saat pertemuan meskipun tidak diundang agar bisa mendengarkan dari semua sisi dan juga tidak ingin masalah ini berkembang kemana-mana.
"Saya dapat informasi hari ini ada pertemuan dan kita sempatkan hadir untuk mendengarkan keduanya. Setelah kita dengarkan dari keduanya semuanya memiliki sisi kelemahan sehingga menjadi miskomunikasi dan kami berharap tidak ada lagi permasalahan setelah ini," ujarnya, Senin (2/11/2020).
Rhino katakan, setelah melihat permasalahannya ada pada fasilitas anak (Handphone, red) ia berharap tidak ada lagi Sulaiman-Sulaiman berikut sehingga tidak merusak citra pendidikan dan juga menjadi kehebohan masyarakat.
"Ini adalah tugas kita bersama untuk memikirkan anak-anak kita, jangan sampai mereka terkendala dalam mengikuti pembelajaran, jika ada masih anak yang belum memiliki Hp mohon didata agar bisa dicarikan solusi dan kita berharap tidak ada lagi Sulaiman-Sulaiman berikutnya," tukasnya.
Terkahir Rhino berharap agar permasalahan ini diselesaikan secepatnya, Sulaiman bisa diterima kembali bersekolah. Selanjutnya Rhino memberikan saran kepada kedua belah pihak untuk tidak mengingat kembali permasalahan ini.
"Kita semua memiliki harapan yang sama yakni permasalahan ini tuntas dan Sulaiman bisa bersekolah kembali. Untuk nak Sulaiman jangan diingat lagi kejadian ini anggap aja tidak pernah ada dan untuk pihak sekolah mohon diterima kembali Sulaiman ini untuk menjadi siswa," imbuhnya.
Sementara itu Kepala SMAN I Tembilahan Hulu, Parida Aryani dalam penjelasannya menyebutkan ada 7 siswa di SMAN I Tembilahan Hulu belum memiliki Handphone namun dari ketujuh siswa tersebut sudah memilih jalur Luar Jaringan (Luring). "Ada 7 orang namun mereka mengambil sistem Luring," imbuhnya.
Berita Lainnya
Gelar Police Expo, Kapolda Riau: Saya Ingin Lindungi Riau dari Segala Tindak Kejahatan
Perayaan Natal 2022, Polres Inhil Pastikan Berjalan Aman dan Kondusif
Kapolres Bintan Gelar Buka Puasa Bersama Insan Pers
Letkol Inf Imir Faishal: Sampai Hari Ini Satgas TMMD ke 111 di lapangan Bekerja dan Berjibaku Maksimalkan Target yang Ditentukan
Aparat Gabungan Masih Temukan Warga HST Tidak Patuh Prokes
Kapolres Bintan Paparkan Kesiapan Pengamanan Event Tour De Bintan 2022 Dihadapan Kapolda Kepri
Kapolres Rohil Pimpin Upacara Sertijab Kasat Reskrim di Mapolres Rohil
Polda Lampung Gelar Gerai Vaksinasi di Rest Area JTTS saat Mudik
Dandim 0314 Inhil Pimpin Sidang Pankar Usul Kenaikan Pangkat
Brigjen Jimmy Dampingi Kapolri Kunker ke Kepri
Kunker ke Markas Koramil 1905/Jatiluhur, Dandim Purwakarta: Jalin Hubungan Baik dan Bersinergi
Polsek Kateman Bagikan Tas Sekolah Kepada Pelajar dan Anak Yatim Piatu