Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Dukung Pemerintah, Ika Unpad Bagikan 950 Masker Untuk Lima Komunitas di Riau

BUALBUAL.com - Ikatan Keluarga Universitas Pajajaran (Ika Unpad) Komisariat Daerah (Komda) Riau kembali bagi-bagi masker di Pekanbaru. Kegiatan tersebut untuk mendukung Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau meminimalisir penyebaran Covid-19 di masyarakat.
Demikian dikatakan Wakil Ketua Ika Unpad Komda Riau, Mutia Eliza, Senin (2/11/20). Menurutnya, total pembagian masker tersebut yakni sebanyak 950 lembar masker.
"Kegiatan itu kita laksankan Ahad kemarin. Total bantuan sebanyak 950 lembar masker," kata Mutia.
Ada pun penerima bantuan masker diberikan kepada lima komunitas. Yakni Komunitas Senam Wai Tang Kung (WTK). Pembagian dilakukan di halaman Gedung Wanita pukul 7.00 WIB.
"Untuk peserta senam WTK diberikan sekitar 150 lembar," ujar Mutia.
Kemudian, ada juga Komunitas Forum Komunikasi Keluarga untuk Disabilitas (FKKADK). Organisasi Gerakan untuk Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesia
(GERKATIN) Kota Pekanbaru. Komunitas KUTILANG serta Komunitas Bahu Jalan.
"Kita serahkan dan diterima langsung ketua komunitas masing-masing sebanyak 200 lembar masker," papar Mutia.
Saat penyerahan bantuan masker, setiap komunitas penerima bantuan masker diberikan edukasi soal Covid-19. Diantaranya, soal pentingnya memakai masker guna meminimalisir penyebaran Covid-19 di masyarakat termasuk dalam menjaga jarak, menjauhi kerumunan serta sering mencuci tangan.
Hal ini menurut Mutia lagi, sebagai manah amanah Gubernur Riau H Syamsuar yang meminta kepada Ika Unpad Komda Riau turut berpartisipasi membantu pemerintah dalam usaha mencegah terjadinya penyebaran virus corona.
Berita Lainnya
Bupati Bengkalis Kasmarni, Tandatangani MoU Dengan Yayasan Bhakti Tanoto Ari Widowati
Lantik PNS dan CPNS serta PPPK, Gubernur Kepri Gaungkan ASN 'Berakhlak'
Sekdaprov Adi: Ranperda Pengelolaan Keuda Demi Tertib dan Efisiensinya Keuangan Daerah
Gubernur Ansar Gandeng Pemko Tanjungpinang, Permak Akau Potong Lembu
Narsum Dialog RRI, Dewi Ansar Sebut Masyarakat Harus Paham Apa Itu Stunting dan Pentingnya ASI
Muhammad Nasir Berhasil Bawa Aspirasi Masyarakat Inhu Melalui DPR-RI 28 Tiang Listrik Beredar di Dua Kecamatan
Pemprov Riau Dirikan Enam UPT Jalan dan Jembatan di Riau
Haji Herman Resmikan Turnamen Sepak Bola Batang Tuaka Cup 2024
Berikut Daftar Harga Komoditi Sektor Perkebunan di Riau Pekan ini
Dengar Kisah Pakde Rawi, Plt Bupati Lampura Budi Utomo Langsung Berikan Bantuan
Gubernur Ajak Pegawai Lebih Profesional dan Tingkatkan Pelayanan Publik
Gubri Harap Dokter Yang Ikut MTQ Nasional Bawa Alat Swab