Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
PC PMII Kota Cimahi Berikan Kado di Penghujung Tahun untuk Masyarakat

BUALBUAL.com - Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Cimahi bersama Himpunan Mahasiswa Bahasa Inggris (HIMABI) STKIP Pasundan Cimahi menggelar bakti sosial di TPA Al-Hidayah dan Sekretariat PC PMII Kota Cimahi, Kamis (31/12/2020)
Dalam kegiatan ini PC PMII Kota Cimahi dan HIMABI STKIP Pasundan Cimahi berkolaborasi yang mana PMII memberikan fasilitas penuh dalam ruang sosial tersebut. Kegiatan Baksos ini tampak dihadiri oleh sebagian masyarakat sekitar Sekretariat PMII Kota Cimahi dan murid TPA Al-Hidayah.
“Kegiatan ini kita selenggarakan untuk memperkuat kepedulian sosial kepada masyarakat, khususnya murid TPA di sekitar Sekretariat PC PMII Kota Cimahi,” kata Jajang Rifa selaku Kader PMII sekaligus Ketua HIMABI STKIP Pasundan Cimahi yang menjadi Ketua Panitia kegiatan ini.
Ia mengatakan bahwa maksud daripada kegiatan ini adalah menyambut tahun baru yang mana dalam kegiatan ini diisi dengan kegiatan bakti sosial berupa pendistribusian sembako kepada masyarakat dan ATK kepada murid TPA Al-Hidayah, Kota Cimahi.
Sementara itu, dari pengelola TPA Al-Hidayah sangat mengapresiasi bakti sosial yang diselenggarakan PC PMII Kota Cimahi bersama HIMABI ini.
“Kunjungan teman-teman PC PMII Kota Cimahi ini membuat murid-murid dan Guru serta pengelola TPA Al-Hidayah merasa senang. Sebab mereka merasa terhibur, serta mereka berharap bakti sosial ini bisa terus dilanjutkan dan lingkupnya lebih luas lagi yakni ke tempat-tempat lainnya yang ada di Kota Cimahi,” ujar Ibnu Ramadhan saat mewawancarai pihak TPA Al-Hidayah.
"Selanjutnya, harapan daripada acara tersebut adalah terjalinnya hubungan silaturahmi PMII dan HIMABI khususnya hubungan kepada masyarakat setempat. Sehingga masyarakat di sekitar bisa merasakan dampak manfaatnya keberadaan PC PMII Kota Cimahi, baik dari segi kemanusiaan ataupun yang lainnya," ungkap Jajang Rifa.
Berita Lainnya
Puluhan Wartawan Inhu Tes Urine Dukung Progam Polres Brantas Narkoba
Biker Touring Community PT THIP Inhil Adakan Pertemuan Akbar
Paguyuban Persatuan Masyarakat Aceh gelar Maulid Nabi, Sepakat Dukung Cabup Kasmarni
Pemuda Batak Bersatu, Silaturahmi Kunjungi Kantor RMB PAC Mandau dan PAC PP Mandau
Dianggap Pelaksanaan Mubes IKROHIL Cacat Hukum, Aready Mundur Diri Dari Calon Ketua
Ujud Nyata, IKPK Duri Bantu Korban Tertusuk Ranting Kayu Tumbang di Jalan Siak
Antisipasi Paham Radikal, Kesbangpol Inhil Taja FGD Bersama Stakeholder Terkait
Jelang Belajar Tatap Muka, Posgab Jabar Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Sekolahan
Polairud Polres Karimun Salurkan Bansos kepada Nelayan yang Terdampak Penyesuaian Harga BBM
Kapolres Inhu Bersama Wartawan Gelar Buka Bersama dan Santuni Anak Yatim
Jumat Berkah, Kapolres Karimun Laksanakan Bakti Sosial
Merajut Persaudaraan Dalam Meningkatkan Soliditas Yang Berdaulat, Muswil KKSS Riau Segera Dilakasana