Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Hari Keempat Setelah Melakukan Vaksinasi Sinovac, Begini Keadaan Kapolda Kepri

BUALBUAL.com - Pada hari Kamis (14/1/2021) yang lalu Kapolda Kepri melakukan vaksinasi Covid-19 Sinovac bersama Forkopimda Provinsi Kepri di Kota Tanjungpinang.
Hingga hari ini, memasuki hari ke-empat setelah melakukan vaksinasi Covid-19 Sinovac Kapolda Kepri mengatakan merasa sehat dan bugar, hal tersebut disampaikan oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman, MSi, pada kegiatan Anev hari Senin (18/1/2021).
"Sampai dengan hari ini saya tidak merasakan dampak negatif dan merasa sehat, segar dan bugar terhadap Vaksin yang telah saya terima," ujarnya.
Pada kesempatan ini, Kapolda Kepri juga menghimbau kepada seluruh masyarakat sebagai ikhtiar kita bersama dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19. Agar masyarakat ikut serta melakukan vaksinasi yang dianjurkan oleh pemerintah dan tetap melaksanakan aktifitas keseharian serta selalu mengikuti protokol kesehatan dan mematuhi 4 M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak dan Menghindari Kerumunan).
Selanjutnya ditambahkan oleh Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S mengatakan, dalam waktu dekat ini nantinya terhadap seluruh Anggota Polri di Polda Kepri dan jajaran juga akan dilakukan Vaksinasi setelah Tenaga Kesehatan (Tenaga Medis) menerima Vaksinasi.
"Hal ini merupakan bentuk Komitmen Polda Kepri dalam mendukung kebijakan pemerintah guna pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid-19," jelas Kabid Humas Polda Kepri.
Berita Lainnya
Kepedulian Satgas TMMD Terhadap Kesejahteraan Petani di Desa Kasiau Raya
Tim Puslitbang Polri Kunjungi Polres Bintan Dalam Rangka Evaluasi Rekrutment Polri
Kasat Narkoba dan Lantas Polres Inhil Diganti
Didampingi Kapolri, Panglima TNI Buka Latsitarda Nusantara Ke-41
Polres Tubaba Laksanakan Pembinaan dan Peningkatan Kemampuan para Bhabinkamtibmas
Polres Mesuji Gelar Vaksinasi Merdeka Serentak di Ponpes Al - Yazier Desa Panggung Jaya
Kapolres Karimun Dapat Kejutan dari Dandim 0317/Tbk dan Danlanal
Kapolres Lampung Utara resmikan Pol Subsektor Abung Kunang
Kapolres Bengkalis Dihadiri Instansi Lainnya, Gelar Press Release Pengungkapan Kasus Tahun 2022
Peringati Hari Bhayangkara ke-75, Sat Intelkam Polres Lampura Berikan Layanan SKCK Gratis
ASN Polresta Tanjungpinang Gelar Doa Bersama dan Anjangsana Dalam rangka HUT Korpri ke-51
Ciptakan Rasa Aman Diakhir Pekan, Polres Bintan Bersama Polsek Jajaran Laksanakan KRYD