Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Fatiah Dari Menyanyi Hingga Menjadi Petinju Muda Terbaik Se Kepri
Kalapas Kelas II A Tanjungpinang Berkomitmen Cegah Narkoba
Komisi I DPRD Sumbar Lakukan Kunker Ke Pemprov Riau

BUALBUAL.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Barat (Sumbar) melakukan kunjungan kerja ke Pemerintah Provinsi Riau. Rombongan Komisi Satu DPRD Sumbar ini diterima oleh Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Riau Kemal di Ruang Kenangan Kantor Gubernur Riau, Kamis (21/1/2021).
Rombongan Komisi Satu DPRD Provinsi Sumatera Barat melakukan diskusi bersama jajaran Pemprov Riau . Hadir dalam pertemuan ini , Kepala Biro Organisasi Pemprov Riau Kemal, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Pemprov Riau Alzuhra dan beberapa perwakilan dari Sekretariat Daerah Provinsi Riau . Pertemuan ini membahas tentang pelaksanaan Unit Pelaksana Teknis di bidang kesehatan termasuk pembahasan status Rumah Sakit Umum Daerah .
" Fokus Diskusi kita dengan Pemprov Riau terkait regulasi yang mengatur UPT Dinas Kesehatan dan melihat sejauh mana kewenangan dari Direktur RSUD dan kaitannya dengan Dinas Kesehatan. Kita ingin melihat perbandingan tata kelola di Riau setelah sebelumnya kami melihat tata kelola di Provinsi Jamb," Ujar Ketua Komisi Satu DPRD Sumbar Syamsul Bahri .
Lebih lanjut Syamsul Bahri menerangkan pentingnya tukar informasi ini untuk tata kelola rumah sakit daerah dan koordinasi Dinas Kesehatan daerah Sumbar.
" Dengan berdiskusi dan bertukar pikiran tentunya kita dari Sumbar bisa menghindari jebakan atau perangkat Peraturan Terkait Tata Kelola Kesehatan yang ada kaitannya dengan Rumah Sakit Daerah,"terangnya .
Sementara itu Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Riau Kemal mengaku sangat mengapresiasi kunjungan kerja Komisi Satu DPRD Sumbar ini. Kemal menyarankan terkait adanya keraguan terhadap menjalankan regulasi mengusulkan dapat menempuh jalur politik melalui keterwakilan DPR RI .
" Terkait banyak aturan hukum yang membingungkan kita menyarankan kepada Rombongan DPRD Sumbar untuk bisa memanfaatkan Jalur Politik menjelaskan hal-hal yang di anggap membingungkan daerah. Hal ini penting untuk kelangsungan Visi dan Misi Kepala Daerah terpilih agar Program-program nya di bidang kesehatan tetap berjalan baik". Ucap Kemal Ke wartawan.
Diskusi Komisi Satu DPRD Sumbar dengan Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Riau dan Jajaran direncanakan akan di kembangkan dalam Forum Diskusi Pemerintah Daerah Se-sumatera. **
Berita Lainnya
Pasien Cuci Darah Kalang Kabut, BPJS Kembali Putus Kontrak RS
LAMR akan Ambil Sikap, Gubernur Riau Dihina Suporter PSPS
Wakil Bupati Inhil Sampaikan Tanggapan Terhadap Pandangan Umum Fraksi Tentang Pertanggungjawaban APBD 2018
Tommy Kurniawan dan Lisya Lakukan Akad Nikah di Masjid Baiturrahman Aceh
Dengarkan Keluhan Masyarakat, Wabup Inhil 'Blusukan' ke Pasar Tembilahan
BPK Temukan Kelebihan Bayar Rp 217 Juta di DPRD Inhu Terkait Surat Keputusan Bupati Inhu Yopi Arianto
Heboh!!! Seorang Remaja di Mandah di Tikam Hingga Terkapar
Berikan Dukungan Moral ke Keluarga, Prabowo Kunjungi Rumah Ahmad Dhani
Sebanyak 600 Taekwondoin Bertarung di Porkot 2019
Direktur PDAM Bengkalis Jufrizal: Tidak Benar, Tersangka Sabu 5 Kilo Pegawai PDAM Bengkalis
Wakil Bupati Inhil Rosman Molomo Hadir di Acara Rakor TKPK Provinsi Riau
Disperindag Inhil Pastikan Ketersediaan Sembako Aman Selama Ramadhan