Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Fatiah Dari Menyanyi Hingga Menjadi Petinju Muda Terbaik Se Kepri
Kalapas Kelas II A Tanjungpinang Berkomitmen Cegah Narkoba
Repol Kembali Jenguk Korban Kebaran Pasar Kuok, Bawa Bantuan Bagi Pengungsi

KUOK- Ketua Partai Golkar, Repol bersama para kader kembali mengunjungi korban kebakaran di Pasar Kuok, Jumat (22/1/2021) sore. Setelah sebelumnya, di pagi hari pada saat kejadian terjadi Repol juga telah datang ke lokasi guna memantau proses evakuasi serta memastikan proses pemadaman yang dilakukan oleh petugas pemadam secara cepat.
Repol menjenguk korban kebakaran yang kini mengungsi ke tenda penampungan sementara dengan membawa bantuan. Bantuan yang dibawa adalah bantuan pangan berupa beras, telur, mie instan dan beberapa keperluan warga lainnya.
Repol menegaskan, partainya akan selalu siap membantu masyarakat dalam berbagai kesulitan yang dihadapi. Repol juga selalu membawa para kader partai untuk ikut terlibat dalam aksi-aksi kemanusiaan agar masyarakat menyadari bahwa partai ini hadir untuk melayani masyarakat dalam kondisi apapun.
Kebakaran di Pasar Kuok terjadi beberapa saat menjelang azan subuh. Akibat dari kebakaran ini 15 kepala keluarga harus kehilangan tempat tinggal. Tak kurang dari 23 kios dan rumah tinggal luluhlantak dilalap si jago merah. Saat ini para korban berteduh di tenda-tenda penampungan sementara.
Zul Hendra, salah seorang korban berharap dirinya mendapat bantuan rumah layak huni dari pemerintah. Sebab, dia tidak tahu lagi harus membawa anak dan istrinya berteduh setelah kebakaran hebat ini.
"Kami berharap pemerintah dapat membantu kami dengan bantuan rumah layak huni. Kami habis pak. Tak ada lagi yang tersisa. Jangankan harta benda, saya saja, kalau tak dibangunkan istri bebera saat setelah api membesar dengan cepat, mungkin saya sudah hangus," ungkap Zul Hendra sedih. (***)
Berita Lainnya
ODP Baru Bertambah 30 Orang, Total ODP Turun 0,82 Persen Menjadi 849 Orang
Kabar Gembira Bagi Masyarakat Mandah, Berkas Proyek Jalan Mandah-Sembuang Sudah Didaftarkan ke ULP
WNA Malaysia Positif Covid-19 di Riau, Biaya Perawatan Ditanggung Negara Indonesia
Gubri Safari Subuh di Rohul, Masyarakat Ujung Batu Bak Dapat ''Durian Runtuh''
Wabup Lampung Utara Hadiri Pengajian dan Peringati HUT Desa Sido Kayo ke-56
Bupati Rezita Kembali Lantik 14 Kades di Inhu
Serah Terima Jabatan Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas II B Rengat dan Kepala Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas II B Rengat
Bersama PN Tanjungpinang, Gubernur Ansar Bahas Rencana Pembangunan Gedung PT Kepri
Jelang Kedatangan Presiden Jokowi ke Riau, Seluruh Bupati/Wali Kota Jalani Tes Swab
Pemprov Riau Minta Kabupaten/Kota Segera Sampaikan Data Penerima Bantuan Tunai
Setahun Kepemimpinan, Kasmarni Bakal Launching Kartu Bengkalis Sejahtera
Bupati Lampura Tinjau Stok Bahan Pangan Jelang Ramadhan 1442 H