Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Fatiah Dari Menyanyi Hingga Menjadi Petinju Muda Terbaik Se Kepri
Kalapas Kelas II A Tanjungpinang Berkomitmen Cegah Narkoba
Dinyatakan Sembuh Covid-19, Gubri Berikan Apresiasi Kepada Tim Medis

BUALBUAL.com - Usai menjalani perawatan intensif hingga dinyatakan sembuh dari Covid-19, Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar berikan apresiasi kepada tim dokter dan tim perawat yang merawatnya.
Apresiasi tersebut diberikan Gubri saat menjamu tim dokter dan perawat sarapan pagi di Balai Pelangi Kediaman Gubernur Riau, Ahad (14/2/21).
Gubernur Syamsuar menyampaikan rasa terimakasih atas bantuan tim dokter dan tim perawat yang senantiasa memperhatikan kesehatannya selama dirawat.
"Kami bersama keluarga mengucapkan terimakasih, kami tidak bisa membalas jasa baik tenaga kesehatan," katanya.
Berkaca dari pengalamannya, menurut Gubri salah satu jurus ampuh untuk bisa sehat kembali yakni semangat.
"Penyakit ini obatnaya semangat paling kuat, kalau semangat kita tinggi InsyaAllah cepat sehat," pungkasnya.
Kepada tim dokter dan tim perawat, Gubri menyampaikan rasa bangganya sebab selama menjalankan tugas, ia melihat tim kesehatan bekerja dengan sangat bijak.
Ditempat yang sama, hal senada juga disampaikan Jubir Covid-19 Provinsi Riau, dr. Indra Yovi mengucapkan rasa terimakasih kepada tenaga kesehatan atas kerjasama yang baik selama menjalankan tugas terutama dalam menangani Covid-19.
Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan pengalamannya merawat orang nomor satu di Riau, Yovi mengucapkan kata maaf, mana kala kata Yovi, selama menjadi dokter yang merawat Gubri, ia memiliki kesalahan yang tidak disengaja dan tidak disadari.
Namun, yovi menegaskan, hal itu dilakukannya demi satu tujuan yakni bisa membuat pasiennya bisa sembuh dengan baik terutama Gubernur Riau, Syamsuar.
"Terimaksih kepada perawat, karena tanpa perawat kita tidak bisa berbuat apa-apa, saya ucapkan terimaksih atas kerjasamanya," pungkas Yovi. ***
Berita Lainnya
Pria Alami Depresi Gagal Bunuh Diri Di Rumah, Ulangi Loncat Dari Lantai 2 RSUD Mandau
Analisis Hasil Pengukuran Stunting Kecamatan Kuala Indragiri Tahun 2024
Kadiskes Inhil Menghadiri Pencanangan Gerakan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting
Puskesmas Pengalihan Keritang Sosialisasikan Surat Edaran Kemenkes dan Dinkes Inhil Terkait Penggunaan Obat dan Gagal Ginjal Akut Anak
dr Afrizal Darmawan: Pasien Reaktif di RSUD Raja Musa Berasal dari Kecamatan Pelangiran dan Pulau Burung
Pasien Positif Covid-19 di Riau Bertambah Jadi 38 Kasus, 4 Diantaranya Sembuh
Wakil Rektor II Apresiasi Gelaran Vaksin Polda Lampung di Unila
Jangan Coba Melintas Didepan Makodim 0314 Inhil jika Tidak Menggunakan Masker
Ahli Paparkan Pentingnya Peran Forensik dalam Penegakan Hukum
dr. Liceniati: Edukasi dan Inovasi Produk Herbal MYRICH Untuk Masyarakat Sehat
Hari Ini Kasus Baru Covid-19 Riau Sebanyak 133 Orang
Dinkes Inhil Mengelar Pertemuan Tatalaksana DBD Bagi Petugas Puskesmas Se-Kabupaten Inhil