Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Kabar Gembira!! Polres Inhil Buka Pendaftaran Bintara Polri 2021

BUALBUAL.com - Kabar gembira bagi para lulusan SMA/Sederajat, D3, atau S1 yang ingin mengabdi pada bangsa dan negara, ini ada informasi menarik. Sebab, Polres Inhil membuka rekrutmen Bintara tahun anggaran 2021.
Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan melalui Kasubbag Humas AKP Warno mengatakan penerimaan calon Bintara Polri di Kabupaten Inhil minimal berusia 18 hingga 21 tahun.
"Pembukaan pendaftaran Bintara Polri dilakukan dengan prinsip Bersih Transparan Akuntabel Humanis (BETAH) juga pendaftaran gratis," ujarnya, Senin 22 Februari 2021.
Kasubbag Polres Inhil AKP Warno mengatakan, persyaratan umum bagi masyarakat yang ingin mengikuti seleksi ini sama halnya seperti seleksi pada umumnya yakni Warga negara Indonesia, beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, Setia kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, pendidikan paling rendah SMU/Sederajat, usia minimal 18 tahun pada saat dilantik sebagai anggota Polri, sehat jasmani dan rohani, tidak pernah dipidana, jujur, adil dan berkelakuan tidak tercela.
“Yang membedakan adalah tiga kategori yang disyaratkan, affirmative action, Bintara Kompetensi Teknologi Informasi, Bintara Kompetensi Kesehatan dan melalui prestasi,” jelas AKP Warno.
Untuk persyaratan secara umum dan khusus dikatakan Kasubbag Humas AKP Warno dapat mendatangi Polres Inhil.
"Bagi pemuda yang ingin mendaftar Bintara Polri silahkan datang ke Polres Inhil bagian Sumda Polres yang dikepalai oleh Kompol Rio Jh. Pardede," tukasnya.
Berita Lainnya
Danlantamal IV Hadiri Pelantikan Bupati dan Wabup Natuna
Hasil Pembangunan Jalan Beton Melalui TMMD Tingkatkan Penghasilan Petani Mentimun
Polres Inhil Serahkan Bantuan ke Keluarga Korban Laka Laut
Pasiops Satgas TMMD ke-112 Cek Apel Pagi di Titik 0
Untuk Antibody, Waka Polres Pastikan Jalannya Vaksinasi Anak SDN 003 Ujung Batu Berjalan Lancar
Pembangunan Tugu TMMD ke 111 Kodim 0314/lnhil di Perbatasan Dua Desa Sudah Mulai Dikerjakan
Kapolres Lampung Utara Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Zebra Krakatau 2021
Dandim 0315 Bintan Hadiri Peringatan Harlah ke-95 Nahdlatul Ulama di Tanjungpinang
Sampaikan Pesan Kamtibmas, Kapolsek Sungai Batang Silaturrahmi dengan Lurah Benteng
Bantuan Dapur Umum Gentong Geulis UMKM Binaan Kodim 0619/Pwk Diberangkatkan ke Cianjur
Apel Farewell Parade Iringi Pisah Sambut Kapolres Inhil dengan Terapkan Protokol Kesehatan
Hari Terakhir Ramadhan, Polres Bintan Masih Berikan Tiket Mudik Gratis