Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Ponton Kontraktor PT THIP Tabrak Kabel PLN, 2 Travo dan 5 Tiang Listrik Tumbang, Lampu di Desa Tanjung Simpang Mati Total

BUALBUAL.com - Sebuah Ponton sedang berlayar diperairan Desa Tanjung Simpang menabrak kabel listrik yang membentang, menyebabkan 5 tiang listrik tumbang.
Kepala Desa Tanjung Simpang Kecamatan Pelangiran, Kabupaten Inhil, Abu Nawas mengatakan peristiwa ekstrem itu terjadi sekitar pukul 16:00 wib, Minggu 28 Februari 2021.
Ponton tersebut milik seorang kontraktor yang bekerja sama dengan PT THIP Pelangiran untuk mengangkut sesuatu.
"Ada sebuah ponton besar dan tinggi yang lewat dan menabrak kabel listrik yang membentang di atas sungai, sehingga tiang listriknya pada ketarik dan tumbang, kejadiannya sekitar pukul 4 sore dan sekarang listrik dalam keadaan mati," jelas Abu Nawas.
Selain tiang listrik, 2 unit travo, tiang listrik, 8 tiang tower listrik, 2 unit rumah warga, 1 unit tempat speed boat juga terkena dampaknya.
"Akibat peristiwa itu, ada 2 unit travo dan 8 tiang tower listrik tumbang, 2 unit speed boat dan 1 pelabuhan rusak, satu orang mengalami luka sedang di bagian kaki akibat terkena jaringan listrik," terangnya.
Untuk sementara armada ponton tersebut ditahan dan diamankan sampai adanya penyelesaian. Kejadian ini ditangani oleh Bhabinkamtibmas Desa Tanjung Simpang Brigadir Erwin.
Pihak Humas perusahaan PT THIP Pelangiran Syahri saat dihubungi menyebutkan Ponton tersebut milik kontraktor yang bekerja sama dengan perusahaan.
"Saya juga tidak tahu ponton itu ngangkut apa, entah tanah atau apa. Putusnya kabel dan tumbangnya tiang listrik di sana itu tanggung jawab kontraktor lagi," katanya.
Sementara pihak PLN ULP Tembilahan mengatakan sejauh ini masih berkoordinasi dengan petugas PLN di Desa Tanjung Simpang.
"Petugas di sana sedang menginvestigasi tumbangnya tiang listrik itu, petugas juga sedang berusaha melakukan perbaikan. Saat ini saya belum mendapatkan laporan berapa tiang listrik yang tumbang," tutur Kepala PLN ULP Tembilahan Moh. Hosen.
Berita Lainnya
Cemilan Taiyaki Pertama di Tembilahan: Lembut dan Lumer!
Festival Pacu Sampan di Jembatan Getek Sungai Luar Upaya mengangkat Kearifan Lokal Masyarakat
Hilangkan Dahaga, Ini 5 Jenis Minuman Segar yang Cocok Kamu Nikmati di Kota Tembilahan
Potret Pengolahan Amplang Udang Kembar Khas Inhil
Suyo Bakes: Pilihan Hampers Berkualitas dengan Sentuhan Estetika
Ada Apa? Mahasiswa Lepas Tikus di Depan Kantor Kejati Riau
Bantuan Covid-19 Dinilai Tak Transparan, Warga Pasir Pengaraian Demo Kantor Lurah
Tempat Rekomendasi Makan Es Krim Di Tembilahan, Enak Dan Instagramable
Gaji Tak Kunjung Dibayar Berbulan-bulan, Karyawan Lapor ke Disnakertrans Riau
Yuk Nikmati Kuliner Di Roemah Jagung Mak'e Jadi Favorit Kalangan Tua Dan Muda
Festival Pacu Pompong di Kuala Patah Parang, Wisata Baru di Inhil
Objek wisata arung sungai kopur, raih juara 2 API award 2021 kategori wisata air