Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Prajurit dan PNS Lantamal IV Tanjungpinang Ikuti Sosialisasi Buku Saku ZI Menuju WBK WBBM

BUALBUAL.com - Segenap Prajurit dan PNS Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IV (Lantamal IV) Tanjungpinang usai apel pagi, mengikuti sosialisasi tentang buku saku Zona Integritas (ZI) menuju Wilyah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di lapangan apel Mako Lantamal IV Jl. Yos Sudarso No.1 Batu Hitam Tanjunginang Kepri, Senin pagi (22/3/2021).
Asisten Perencana dan Anggaran Komandan Lantamal IV (Asrena Danlantamal IV) Letkol Laut (S) Dwiarmanto, S.T., M.Ak., M.Tr.Hanla., M.M., selaku Kepala Bidang Manajemen Perubahan Lantamal IV menjelaskan tujuan dari sosialisasi ini adalah memberikan gambaran kepada segenap Prajuirt dan PNS Lantamal IV tentang apa itu Zona Integrasi, WBK dan WBBM agar dapat difahami apabila ada penilai dari Kemen Pan dan RB dapat menjelaskan dengan baik.
“Selain itu didalam Buku Saku juga menjelaskan tentang Pencanangan Pembangunan ZI, Proses Pembangunan ZI menuju WBK dan WBBM, kemudian 2 komponen yang harus dibangun dalam ZI adalah Komponen Pengungkit dan Komponen Hasil,” sebutnya.
“5 komponen pengungkit itu adalah Manajemen Perubahan, Penataan Terlaksana, Penataan Sistem Manajemen SDM, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, Penguatan Pengawasan, dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik, sedangkan Komponen Hasil yaitu terwujudnya Pemerintahan yang Bersih dan Bebas KKN dan Terwujudnya Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik kepada masyarakat,” jelasnya.
“Selain itu juga diberikan penjelasan tentang KKN, suap menyuap, penyalahgunaan jabatan, pemerasa dan penggunaan Whistle Blower System (WBS) merupakan sebuah mekanisme penyampaian pengaduan dugaan tindak pidana korupsi yang telah terjadi atau akan terjadi, yang melibatkan pegawai dan orang lain yang dilakukan di dalam organisasi tempatnya bekerja,” pungkas Asrena Danlantamal IV.
Berita Lainnya
Kapolres Inhu Gelar Operasi Zebra Secara Edukatif dan Persuasif
Apel Gelar Pasukan Operasi Lancang Kuning di Kecamatan Mandau
Polri Tangani 148 Perkara Perdagangan Orang Selama 2020
TNI-Polri Siapkan Amankan Pilkada Inhu 2024
Kapolres Inhil Serahkan Bantuan Sembako ke Panti Asuhan Muhammadiyah
Kapolres Inhu Berbagi Takjil Saat Operasi Tertib Ramadan LK 2022
Wakapolda Lampung Pimpin Upacara Penutupan Latihan Performance Personel Bintara Remaja
Kodim HST Tandai Program TMMD dengan Gapura
TNI-Polri Dampingi Penyaluran BLT di Kepenghuluan Teluk Bano II Rohil
298 Personel Polda Kepri Alih Tugas dan Mutasi
Sebanyak 693 Personel Polda Riau Mendapatkan Kenaikan Pangkat
Anggota Satgas TMMD dan Masyarakat Shalat Jumat Berjamaah di Masjid Desa Manunggul Baru