Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Wagub Marlin Dedikasikan Penghargaan untuk Anak-anak Kepri

BUALBUAL.com - Wakil Gubernur Hj Marlin Agustina mendedikasikan penghargaan yang diterimanya untuk anak-anak se-Kepulauan Riau. Anak-anak Kepri adalah sumber inspirasinya untuk memberikan yang terbaik bagi Bunda Tanah Melayu ini. Termasuk ingin menginspirasi anak-anak Kepri bahwa mereka bisa meraih cita-cita setinggi apapun impiannya.
“Ini adalah awards untuk masyarakat dan anak-anak di Kepri. Terutama anak-anak di PAUD,” kata Wagub Marlin, di Bali, Jumat (25/6) malam.
Di Haris Hotel & Residence Sunset Road Bali, Wagub Marlin menerima penghargaan dari Seven Media Asia. Penghargaan itu untuk untuk kategori Best Women Inspiratif 2021: The Most Supportive Figure for Children Education.
Selain diamanahkan masyarakat Kepri sebagai perempuan pertama yang menjadi Wakil Gubernur, Marlin juga merupakan Bunda PAUD Kota Batam.
Perhatiannya untuk pendidikan anak-anak di Kepri begitu besar. Dalam berbagai kunjungan ke daerah-daerah di Kepri, Marlin selalu memperhatikan sektor pendidikan untuk anak-anak, selain pengembangan UMKM.
Wagub Marlin tampak terharu di atas panggung saat menerima penghargaan itu. Menurut Wagub Marlin, ini bukan kerja dia sendiri, termasuk dalam kemajuan pendidikan anak-anak Kepri dan UMKM. Itu semua adalah kerja sama dan kerja bersama banyak komponen masyarakat.
“Saya akan selalu berusaha yang terbaik untuk anak anak PAUD dan UMKM di Kepri. Karena mereka merupakan inspirasi dan sangat menginspirasi untuk saya,” ujar Wagub Marlin.
Menurut Wagub Marlin, apa yang dijalaninya sekarang ini tak lepas dari dukungan besar masyarakat Kepri. Termasuk dukungan H Muhammad Rudi, suaminya yang juga merupakan Wali Kota Batam. Malam itu pun, Wako Rudi juga menerima penghargaan.
Pembawa acara malam itu, ikut “menggoda” Wagub Marlin tentang perannya sebagai ibu rumah tangga dan “atasan” Wako Rudi. Termasuk dalam me-manage waktu sebagai Wakil Gubernur, istri Wali Kota dan ibu rumah tangga.
“Saya selalu berusaha profesional. Kapan saya menjadi ibu rumah tangga, kapan saya menjadi bunda PAUD dan kapan saya menjadi Wagub, sebagai atasan suami saya,” kata Marlin sambil melepas senyum lebar.
Jawaban Wagub Marlin itu pun disambut tawa undangan yang memenuhi ballroom Harris Hotel. Termasuk Wali Kota H Muhammad Rudi.
Berita Lainnya
Capai Rp429 Miliar, Realisasi Diskon Pajak Kendaraan di Riau
Penandatanganan Kesepakatan Tolak Judi Online di Wilayah Kecamatan Singkep Selatan
Camat Mandau Riki Rihardi, Resmi Kukuhkan PASKIBRA Kecamatan Mandau
Suatu Keniscayaan, Mulok Budaya Melayu di Sekolah
Gelar Paripurna HUT-76 Lampung, Ini Pencapaiannya Sejak Tahun 2021 - 2022
Sat Polair Polres Karimun Laksanakan Patroli Dialogis Cerdaskan Anak Pesisir dan Pulau
Kelurahan Pematang Pudu Terima Penghargaan dari Camat Mandau, sebagai Terbaik 1 Dalam Kelengkapan Administrasi
Kantor ATR/BPN Serahkan Sertifikat Aset Milik Pemda Inhil
Akhiri Safari Ramadhan di Batang Cenaku, Bupati Rezita : Semoga Kita Kembali dipertemukan di Ramadhan yang akan datang
Refleksi Akhir Tahun 2022, Gubri Sebutkan Tingkat Kemiskinan Riau Turun
BKKBN Riau Gelar Pertemuan Bahas Integrasi Pendampingan Perawatan Bagi Lansia
Bupati Tubaba Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila Secara Virtual