Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Tim Polres Inhil Semprot Disinfektan di Rumah Warga yang Terpapar Covid-19

BUALBUAL.com - Tim Polres Indragiri Hilir (Inhil) melakukan penyemprotan cairan disinfektan kepada rumah warga yang terpapar Covid-19 di Lorong Melur, Kelurahan Tembilahan Hilir, Kecamatan Tembilahan, Kabupaten Inhil, Selasa (29/6/21).
Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan mengatakan penyemprotan cairan desinfektan ini sebagai antisipasi penyebaran virus corona di sekitar rumah warga terpapar virus Covid yang ada di Lorong Melur Tembilahan.
Diharapkan, cairan desinfektan dapat membersihkan virus yang menempel dipermukaan benda seperti jalan, pagar, atau gagang pintu yang disentuh warga.
"Kegiatan penyemprotan desinfektan ini diharapkan dapat mencegah terjadinya penyebaran virus corona di wilayah ini," ujar AKBP Dian.
Menurutnya, kegiatan penyemprotan ini dibantu dari tim PPKM setempat. Penyemprotan menggunakan tangki semprot yang diisi cairan disinfektan lalu disemprot/disebar ke seluruh wilayah Jalan Melur.
"Penyemprotan cairan disinfektan dilakukan disini dikarenakan ada warga yang terpapar virus Covid juga merupakan salah satu upaya untuk mencegah penyebaran covid 19," tuturnya.
Selain itu, Ia menghimbau kepada warga harus tetap tenang jangan panik serta terus selalu mencegah penyebaran covid 19, salah satunya dengan pola hidup sehat dan memenuhi protokol kesehatan 5M.
"Penyemprotan disinfektan juga merupakan langkah antisipatif, namun ada langkah lain yang tak kalah pentingnya warga tetap waspada dan terus disiplin melaksanakan protokol kesehatan melalui gerakan 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan menerapkan pola hidup sehat dan bersih,” lanjut Kapolres Inhil AKBP Dian.
Berita Lainnya
Kapolres Inhu Pimpin Pengamanan Rapat Pleno Tingkat Kabupaten
Ketahanan Pangan Potmar, Lantamal IV Tanjungpinang Gelar Panen Sayur dan Tanam Bibit
Satgas TMMD Bantu Warga Timbang Karet, Petani: TNI Selalu Dicintai Rakyat
Polres Lampung Utara dan Polsek Jajaran Bagikan Ribuan Air Bersih kepada Warga Membutuhkan
43 Calon Komponen Cadangan Dilepas Dandim HST
Kunker ke Tubaba, Kapolda Lampung: Anggota Dilarang Terlibat Usaha Illegal
Ratusan Paket Bansos Disalurkan Polres Inhil Bagi Warga yang Jalani Isoman
Danrem Wira Bima Tunggu Instruksi Panglima TNI untuk Uji Swab Prajurit
Pererat Silaturahmi, Kapolres Bengkalis Sambangi Ketua Majelis Ilmu dan Amal Alburdah Baa Khlas Abah Guru Ahmad Fadli
HUT Bhayangkara ke-76, Polres Lampung Utara Gelar Jalan Sehat
Dandim 0619 Bersama Forkopimda Ikuti Rangkaian Kegiatan HUT TNI ke 77, Ziarah ke TMP Sirnaraga
H-2 Pilkades Serentak di Kabupaten Kampar, Kapolres Sampaikan Himbauan Untuk Masyarakat