Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Peduli Pendidikan, Bupati HM Wardan Buka Program PGP Angkatan I

BUALBUAL.com - Dinas Pendidikan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menggelar Panen Hasil Belajar Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan 1 Lokakarya 7 di Kabupaten Inhil, Jumat (2/7/2021).
Ditaja di Gedung Daerah Engku Kelana Tembilahan, acara dibuka Bupati Drs HM Wardan MP didampingi Bunda Paud Hj Zulaikhah Wardan SSos ME. Tampak hadir pada momen itu Unsur Forkopimda, Fasilitator LPMP Provinsi Riau Taufiq Bambang IP SPd MPd, serta undangan lainnya.
PGP merupakan program pendidikan kepemimpinan bagi guru untuk menjadi pemimpin dalam pembelajaran. Program ini meliputi pelatihan daring, lokakarya, konferensi, dan pendampingan selama 9 bulan bagi calon guru penggerak.
Mengawali sambutannya, Bupati memberi apresiasi kepada Dinas Pendidikan atas program ini. Bupati mengaku sangat peduli pada pendidikan di Kabupaten Inhil, sehingga dirinya mengintruksikan agar selalu menggemakan ide-ide program yang dapat meningkatkan kualitas pendidikan.
"Saya mengucapkan terimakasih kepada Dinas Pendidikan, jadi kalau kegiatan ini dirasa besar, maka besarkan itu, tapi dengan tetap berpedoman pada protokol kesehatan karena saat ini kita masih dalam masa pandemi Covid-19. Saya juga akan lebih konsen kepada pendidikan di Indragiri Hilir," tutur orang nomor 1 di Negeri Seribu Parit ini.
Di sela pidatonya, Bupati juga menganjurkan agar setiap OPD penggawang kegiatan untuk menggunakan pakaian disesuaikan dengan pakaian hari kerja yang tercantum dalam SK Bupati.
"Kecuali jika ada ketentuan yang lebih tinggi mengatur pakaian tersebut, atau terkait dengan peringatan hari besar nasional yang tidak dapat diubah," tegas Bupati.
Tak hanya itu, Bupati kembali mengajak masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, serta memberi pemahaman terkait vaksinasi.
Usai pembukaan, Bupati beserta undangan menyaksikan penampilan festival pameran lokakarya 7 oleh Pendamping dan Guru Penggerak se-Kabupaten Inhil yang dipandu Marliyah SS MPd, kemudian meninjau pameran panen hasil belajar PGP.
Berita Lainnya
Bupati HM Wardan Hadiri Konser Virtual Maha Karya Anak Negeri
Peringati Isra' Mi'raj, Gubernur Ansar Andalkan BKMT Sebarkan Nilai-Nilai Islam
Dukung Ekonomi Berkelanjutan, Wagubri Edy Nasution dan IWAPI Serahkan Bibit Buah - Buahan
Bupati HM Wardan Sampaikan 5 Ranperda Tahun 2021 di Rapat Paripurna
Wabup Inhil Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi di Dua Kelurahan
Bersama Gubri Tanami Cabai, Wamentan : Jangan Pernah Berhenti Cari Solusi Untuk Rakyat
Bupati HM Wardan Buka Mubes PB HIPPMIH ke XIII Sekaligus Talkshow Kedaerahan
Harga Minyak Goreng Naik, Gubernur Kepri Perintahkan Gelar Operasi Pasar
Wabup SU Tinjau Pelayanan di Diskdukpencapil Inhil
Bupati HM Wardan Jadi Keynote Speech Terhadap Data Statistik Sektoral
Hati-hati, Nama dan Foto Moh Rouf Azizi Dicatut di WA untuk Penipuan
Bupati HM Wardan Sampaikan 5 Ranperda Tahun 2021 di Rapat Paripurna