Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Camat Bandar Petalangan dan Kades Sialang Bungkuk Serahkan BLT Secara Simbolis

BUALBUAL.com - Camat Bandar Petalangan bersama Pemerintah Desa (Pemdes) Sialang Bungkuk menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap II kepada keluarga tak mampu yang bersumber dari Dana Desa (DD), Selasa (24/08).
Hadir dalam kegiatan ini Camat Bandar Petalangan Mukhtarius, M.Pd didampingi Kasi Pelayanan Umum H. Abu Bakar, S.Pd, Pj. Kepala Desa Sialang Bungkuk Afridinata, S.Sos, Sekdes Alizan Rahman, S.Sos beserta staf, pendamping desa dan penerima manfaat.
Dalam sambutannya Pj Kepala Desa Sialang Bungkuk Afridinata, S.Sos menyampaikan pembagian BLT hari ini merupakan BLT tahap II untuk tiga tahap sekaligus yaitu Bulan Maret, April dan Mei yang dibagikan kepada 45 orang penerima manfaat yang mana perbulannya Rp 300.000 dan totalnya yang diterima masyarakat penerima manfaat Rp 900.000.
Lanjutnya, oleh karena itu, saya berharap kepada masyarakat penerima bantuan agar dapat mempergunakan uang yang didapat untuk membeli kebutuhan pokok di rumah.
Selanjutnya Camat Bandar Petalangan Mukhtarius, M.Pd dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa BLT ini ada karena terjadi pandemi Covid-19 yang berdampak masyarakat yang terdampak Covid-19 sehigga mengganggu perekonomian. Adapun penerima bantuan telah sesuai dengan kriteria dan ketentuan yang berlaku.
"Walaupun bantuan yang diberikan ini tidak banyak setidaknya bisa meringankan beban masyarakat dan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat," ujarnya.
"Dan untuk membentuk herd immunity dalam masyarakat saat menghadapi pandemi Covid-19 serta memotong rantai penyebaran Covid-19, pemerintah juga melaksanakan vaksinasi gratis," tutupnya.
Berita Lainnya
DMIJ PT Dampingi Tim Monitoring Peningkatan Pengawasan Pengelolaan Keuangan Desa di Desa Sepakat Jaya Kecamatan Mandah
Pemdes dan BPD Kemuning Tua Gelar Musyawarah Penetapan RPJM-Des 2022-2027
DPMD Inhil Gelar Sosialisasi ke 14 Pemdes dan BPD se-Kecamatan Pulau Burung
Desa Bahtin Betuah, Wakili Kecamatan Mandau Ikut Lomba Gotong Royong Tingkat Kabupaten Bengkalis
2 Orang Calon Kades Sukamaju Periode 2021 - 2027 Resmi Ditetapkan
Kades Sidokayo Lampura Mengklaim Tidak Pernah Menutupi Diri Terhadap Awak Media
Pemdes dan BPD Sialang Panjang Gelar Musdesus Penetapan KPM dan BLT-DD Tahun Anggaran 2022
Rakor Tahun 2020, Bupati HM Wardan : Kades Wajib Sukseskan Program DMIJ Plus Terintegrasi
Desa Mekar Sari Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur dan Kesadaran Hukum Bagi Masyarakat
BUMDes Jaya Makmur Mengelar MPDT Serta Kegiatan Bhaksi Sosial Sunatan Masal
Gelar Jalan Santai, Pemdes Petani Sediakan Hadiah Utama 1 Unit Sepeda
Sekdes Mekar Sari Inhil Siap Maju di Pilkades Serentak 2021