Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Fatiah Dari Menyanyi Hingga Menjadi Petinju Muda Terbaik Se Kepri
Kalapas Kelas II A Tanjungpinang Berkomitmen Cegah Narkoba
Diduga Wira Jaya Sewa Bodyguard Agar Bisnisnya Aman dari Sorotan Wartawan

BUALBUAL.com - Upaya menghambat pekerjaan Pers dengan cara merampas Handphone (HP) genggam milik seorang wartawan di kabupaten Rokan Hilir (Rohil) sedang bertugas baru baru ini mendapat kecaman keras dari berbagai kalangan ketua Organisasi Profesi Wartawan di tanah air.
Upaya perampasan HP milik wartawan ini terjadi di jalan Mawar Bagansiapiapi Kecamatan Bangko disebuah bangunan ruko bertuliskan "Wira Jaya" pada Jumat 11 September 2021 sekira Pukul 12.20 WIB.
Berperawakan tegap bertubuh seperti TNI dengan gaya preman jalanan ini langsung merampas
dan menghapus photo di HP milik wartawan media cetak harian Amanah News yang diduga kuat
sebagai orang sewaan Oknum pengusaha yang cukup terkenal di Ibukota Rohil Provinsi Riau ini
dengan unsur sengaja untuk menakut nakuti wartawan untuk tidak mencari tahu sejauh mana
bisnis tersebut berjalan.
"Saya sempat bertanya, kenapa HP saya dirampas dan fotonya dihapus, orang itu menjawab, saya merasa tidak senang lantaran disitu ada photo saya," ujar Wartawan dari Media Cetak Harian Amanah News Rohil seraya meniru jawaban yang diduga kuat orang sewaan pengusaha Wira Jaya.
Wira Jaya disinyalir bisnis haram berkedok koperasi simpan pinjam.
Mulyadi selaku Ketua PWRI-B kabupaten Rokan Hilir saat dimintai tanggapannya terkait perampasan HP dan penghapusan isi ataupun fhoto milik wartawan
tersebut mengatakan, pihaknya tidak akan tinggal diam terkait adanya upaya menghambat
pekerjaan Pers oleh oknum yang diduga kuat punya kepentingan.
"Kita akan usut persolan ini, sejauh mana pihak Wira Jaya berperan dalam menyewa oknum tersebut. Kita akan cari tahu dalam waktu dekat ini, siapa oknum tersebut, dari mana dan sejauh mana wewenangnya di tempat itu," ujar Mulyadi, Sabtu (11/09).
Terpisah, terkait perizinan usaha yang disinyalir bisnis haram berkedok koperasi simpan pinjam dan sejenisnya, awak media mencoba menggali informasi tersebut dengan mendatangi Dinas Penanaman Modal dan Pelayan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Rohil dan juga Dinas Koperasi dan UMKM Rohil guna mengetahui lebih jelas, namun kedua instansi terkait belum bisa memberikan jawaban dengan alasan Kadis maupun Kabid belum berhasil di jumpai untuk dikonfirmasi.
Sementara, pihak Wira Jaya saat dikonfirmasi lewat via seluler terkait oknum yang merampas HP Wartawan dan juga terkait perizinan usaha tersebut belum memberikan jawaban.
Berita Lainnya
Camat Palika dengan Tegas Bantah Soal Tudingan Kegiatan dan SPJ Fiktif
Kali Ketiga Pengusiran Alber PT SBP, Nyaris Bentrok Dengan Petani Sungai Raya dan Skip Hilir
Kader Minta Musda HIPMI Riau Dilaksanakan Sesuai Konstitusi
Mayat Perempuan yang Ditemukan di Desa Sungai Intan, Inhil Diduga Korban Pembunuhan
PT Teso Indah Diduga Babat Hutan Lindung dan Lahan Warga, KP2MI Ungkap Bukti Kejahatan
Pria di Pelalawan Ditemukan Tewas Tergantung
Dampak Pernyataan Arteria Dahlan, Aliansi Kiansantang dan Tokoh Masyarakat Geram
Keluarga Korban Pengeroyokan di Desa Way Puji Mesuji Minta Polisi Lakukan Rekonstruksi
Usai Diamuk Emak-emak, Satpol PP Rohul Robohkan Warung Remang-remang
Pengajuan Surat Anggota DPR-RI Ke PN Rengat Menuai Respon Baik : Ria Saprina Mendapat Izin Penangguhan Tahanan
Seorang Guru Ngaji di Way Kanan Jadi Korban Begal Hingga Meregang Nyawa
Polres Lampung Utara Evakuasi Penemuan Mayat di Rumpun Bambu Dusun 6 Cahaya Mas