Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Peringati HUT Kepri, Pemprov Gelar Pekan Vaksinasi

BUALBUAL.com - Memanfaatkan momentum Hari Jadi Provinsi Kepulauan Riau ke-19, Gubernur Kepulauan Riau H Ansar Ahmad akan meluncurkan Pekan Vaksinasi Hari Jadi Provinsi Kepulauan Riau sekaligus program vaksinasi Covid-19 bagi ibu hamil.
Gubernur Ansar menargetkan pada pekan vaksinasi tersebut nantinya akan dilakukan suntikan vaksin sebanyak empat puluh ribu dosis perharinya.
Pekan Vaksinasi Hari Jadi Provinsi Kepulauan Riau akan dimulai dari tanggal 25 sampai dengan 30 September 2021. Hari Jadi Provinsi Kepulauan Riau sendiri jatuh pada tanggal 24 September 2021. Pelaksanaan pekan vaksinasi itu akan dilakukan di seluruh sentra vaksinasi di wilayah Provinsi Kepulauan Riau.
“Bila program ini berjalan mudah-mudahan akkhir bulan Oktober mendatang, kita bisa menargetkan 100 persen vaksinasi bagi semua masyarakat Kepri,” kata Gubernur Ansar saat meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi pekerja PT Mc Dermott Indonesia di Batu Ampar Kota Batam, Kamis (16/9) lalu.
Sebelumnya dalam rapat bersama Forkompinda Kepri, Gubernur Ansar bersama dengan jajaran Forkompinda memang sudah mencanangkan akan menggelar kembali vaksinasi masal seperti yang sudah dilakukan pada Sabtu 26 Juni 2021 yang lalu. Pada hari itu, tercatat sebanyak 48.046 warga Kepri disuntik vaksin Covid-19 yang menjadi rekor terbanyak dalam satu hari untuk Provinsi Kepri.
Sementara itu, sampai dengan Jumat (17/9) total Capaian Vaksinasi COVID-19 Provinsi Kepulauan Riau untuk Dosis 1 sudah sebanyak 1.241.464 orang atau sebesar 78,52 persen dengan penambahan 2.342 orang yang disuntik vaksin dosis I. Adapun untuk dosis 2 sudah sebanyak 688.082 orang atau sebesar 50,10 persen dengan penambahan 10.558 orang yang disuntik vaksin dosis II.
Capaian ini membuat Provinsi Kepulauan Riau menjadi Provinsi Ketiga tertinggi se-Indonesia untuk vaksinasi Covid-19 di bawah Provinsi Bali dan DKI Jakarta. Untuk itulah guna meningkatkan lagi capaian ini Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau akan menggelar Pekan Vaksinasi Hari Jadi Provinsi Kepulauan Riau.
Berita Lainnya
Jaga Stabilitas Harga Jelang Bulan Suci Ramadhan, Pemkab Tubaba Gelar Operasi Pasar
UMKM di Kepri Sudah Bisa Manfaatkan Pinjaman Lunak Tanpa Bunga di BRK
Tinjau Rumah dan Sekolah Terdampak Gempa Bupati Kuansing dan BPBD Riau Langsung Salurkan Bantuan
Safari Ramadhan di Bandar Laksamana, Bupati Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Daerah
Seruan MUI dan DMI: Tidak Ada Salat Id Berjamaah dan Takbiran Keliling Jakarta
Jubir Covid-19 Riau, Tiga Warga Kuansing Positif Covid-19
Pemprov Riau akan Gunakan Dana Hibah MCC Amerika Serikat untuk Proyek Pelabuhan RoRo Dumai-Rupat
Nama Zainal Arifin Masuk 3 Besar Pengumumkan Seleksi Kadiskes Provinsi Riau
Gubernur Ansar Hadiri Pengantar Tugas Wakapolda Kepri
Mesuji Sekampung Sosialisasikan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi
Gubernur Ansar Ikuti Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci di TMP Pusara Bhakti
Disnaker Riau Turunkan Tim Selidiki Kasus Tewasnya Tiga Pekerja Vendor PT PHR di Kolam Limbah