Bawa Pusling, Dispersip Kalsel Dukung TMMD ke-112 HST
BUALBUAL.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalimantan Selatan (Kalsel) mendukung secara langsung program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah (HST).
Hal tersebut ditunjukan dengan kedatangan Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie beserta tim perpustakaan keliling (Pusling) ke HST yang disambut oleh Komandan Kodim 1002/Barabai Letkol Inf Muh. Ishak H.B. di Mako Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah.
“Ini dalam rangka koordinasi dan sinergi serta support kita, yang diharapkan dapat membumikan minat baca di daerah,” kata Nurliani melalui pesan singkat, Jumat (24/9/2021) beberapa waktu lalu
Sementara itu, Dandim yang juga Dansatgas TMMD ke-112 HST, merasa bersyukur mendapat dukungan langsung dari Pemerintah Provinsi Kalsel.
“Kehadiran pendongeng dan buku bacaan, tentu sangat memberi warna pada kegiatan ini, hingga bermanfaat pula bagi mereka yang merasa jenuh dengan pembelajaran daring,” kata Letkol Inf Muh. Ishak H.B.
Diketahui, sasaran pembangunan fisik pada TMMD ke-112 HST ini berupa perbaikan mutu jalan sepanjang 1.725 meter dengan lebar 4 meter, pemasangan pondasi jalan sepanjang 1.034 meter, dan perbaikan dua jembatan, di Desa Rantau Keminting, Kecamatan Labuan Amas Utara.
Berita Lainnya
Polres Inhil Sosialisasi Internal Zona Integritas WBK dan WBBM
Polres Bintan Gencar Lakukan Bakti Sosial dan Dapur Umum
Polresta Tanjungpinang Gelar Penyuluhan Bantuan Hukum kepada Personel
Acara Adat "Berikutan" Talang Mamak, Kapolsek Rengat Barat Sosialisasi Pilkada Damai
Masyarakat Desa Terusan Beringin Jaya dengan Satgas TMMD 11, Jalan Kerja Sama yang Baik Demi Target Fisik Tercapai
Fokus Bahas Konflik Sosial, Polres Inhu Kembali Gelar Rapat Internal
Dalam Rangka HUT TNI ke-77, Kodim 0619 Laksanakan Serbuan Baksos Secara Serentak
Polda Lampung Jamin Keamanan pada Perayaan Waisak
Dihiasi Hujan Gerimis, Satgas TMMD ke 111 Kodim 0314/lnhil Bersama Masyarakat Tetap Goro Bangun Sasaran Fisik TMMD
Operasi Zebra LK 2021 Berakhir, 1071 Kali Polres Inhu Bagi Sembako dan Masker
Wakapolda dan Pejabat Utama Polda Kepri Diganti, Berikut Daftar Namanya
Polres Lampung Utara Menangkan Praperadilan Terkait Tindak Pidana Korupsi