Kegiatan TMMD ke 112 Berjalan Sukses, Wakil Bupati Beri Apresiasi kepada Kodim 1004/Kotabaru
BUALBUAL.com - Suksesnya pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 112 di Kabupaten Kotabaru, Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latief menyampaikan apresiasi kepada Dandim dan jajaran, melalui sinergitas yang terbangun antara TNI dan masyarakat sehingga seluruh kegiatan dapat berjalan dengan baik lancar.
“Pada kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kodim 1004/Kotabaru beserta jajarannya yang telah bersinergi dengan baik dalam membantu dan berkerjasama sehingga Program Pembangunan di daerah melalui TNI Manunggal Membangun Desa tahun 2021 ini dapat terselenggara dengan baik,” ujarnya.
Hal ini disampaikan Wakil Bupati dalam acara Penutupan Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 112 Tahun 2021 di wilayah Kabupaten Kotabaru yang berlangsung di Aula Paris Barantai, Kamis (14/10/2021).
Ditambahkan Wakil Bupati, sejalan dengan tema TMMD ke 112 TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri, agar sinergitas antar pemerintah daerah dan TNI dapat terus berkelanjutan.
Diakhir pernyataan, Wakil Bupati berharap agar masyarakat Desa Manunggul Baru dan Desa Rampa Manunggul dapat bersinergi untuk menjaga dan merawat sarana maupun prasarana yang telah di bangun oleh Satgas TMMD.
Berita Lainnya
Awaluddin Resmi Jadi Direktur PT Pelabuhan Kepri
Gubri bersama Bupati Rohul Hadiri Panen Perdana Sawit Plasma PTPN V KUD Makarti Jaya Tandun
Kepala Kesbangpol Inhil Hadiri Rakor dan Bimtek FKDM Kabupaten/ Kota se Provinsi Riau
Gubernur Ansar Fokus Dalam Vaksinasi Covid-19
Dinkes Bersama TP PKK Tubaba Menggelar Aksi Bergizi di Sekolah
Wagubri Edy Natar Ikuti Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan 2023 Secara Virtual
Gubernur Ansar Diundang Berikan Kuliah Umum di National University Of Singapore
Induk Organisasi Kepemudaan ini Apresiasi Kinerja Gubri, Menata Kota - Membangun Desa
Bantuan Dana Produktif, Identitas Jadi Indikator Utama
APBD Perubahan Pemprov Kepri Alami Pengurangan Sebesar Rp68,2 Miliar
Hadiri Perpisahan dan Wisuda Iqro Santri Al-Khansa, Ini Harapan Bupati Rezita
Bupati Tubaba Hadiri Rapat Umum Pemegang Saham PT Bank Pembangunan Daerah Lampung