Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Ketua DPD PAN, Juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Syaiful Ardi Gelar Doa Bersama Dan Santuni 58 Anak Yatim

BUALBUAL.Com - Menyambut tahun baru 2022, Ketua DPD PAN dan juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Syaiful Ardi gelar Doa bersama dan santuni 58 anak yatim, Jumat (31/12/2021) malam.
Bertempat di kediamannya Jalan Tegal Sari Kelurahan Air Jamban, Kecamatan Mandau, acara doa bersama dan santunan anak yatim tersebut dihadiri ketua RT, Ketua RW, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, warga Jalan Tegal Sari dan Keluarga Besar PKDP Duri.
"Alhamdulillah malam ini kita dapat berkumpul selain Doa menyambut tahun baru 2022, kita juga memanjatkan doa kepada orang tua dan mertua yang telah meninggal dunia," ucap Syaiful Ardi
Selain Doa bersama dikatakan Syaiful Ardi, kita juga mengundang makan malam bersama dengan 58 orang anak yatim di lingkungan RW 20 Jalan Tegal Sari Kelurahan Air Jamban, Kecamatan Mandau.
"Anak yatim ini anak kita semua dan tanggung jawab kita. Terkadang kita makan enak-enak, tapi kita lupa anak yatim itu makan atau tidak nya jadi mari kita perhatian lebih kepada anak yatim ini kedepannya," tuturnya.
Pada kesempatan itu juga Syaiful Ardi mengajak agar kekompakan di RW 20 jalan Tegal Sari tetap berjalan dengan baik.
"Insya Allah untuk RW 20 Jalan Tegal Sari akan selalu diprioritaskan dan tetap komit membangun kesejahteraan daerah kita ini," ucap Syaiful Ardi lagi.
Sementara itu Ketua RW 20 Mukhlis, mengucapkan terima kasih kepada Syaiful Ardi telah mengundang warga Tegal Sari dalam acara doa bersama serta menyantuni anak yatim yang ada di wilayah RW 20 Jalan Tegal Sari ini.
"Semoga acara malam ini dapat meningkatkan kekompakan kita, dengan adanya wakil kita di DPRD Bapak Syaiful Ardi daerah Tegal Sari kedepanya makin maju dan anak-anak yatim piatu dapat diperhatikan," terang Mukhlis.
Usai doa bersama dan santunan anak yatim, menunggu detik-detik pergantian tahun, Syaiful Ardi bersama Ibu- Ibu RW 20 Jalan Tegal Sari melanjutkan acara bakar ikan nila sebanyak 150 Kg sebagai bentuk rasa kebersamaan.
Berita Lainnya
Serahkan 667 Paket Mesin Berbahan Bakar Gas Untuk Nelayan Kampar, Abdul Wahid Yakin Nelayan Semakin Produktif
Belum Ada Keterangan Anggota DPRD Inisial A Terkait Pembangunan SPBU, Mengunakan Excavator Bantuan Dinas Perkebunan Prov Riau
DPRD Kembali Surati Tim Gugus Tugas Covid-19 Pekanbaru 'Dua Kali RDP Batal'
Mengalami Difisit Pemprov Pinta DPRD Pemangkasan Anggaran Capai Rp1,7 T
H. Adri: "FGD Merupakan Upaya Membangkitkan Ekonomi Kabupaten Bengkalis"
Persiapan Hari Jadi Bengkalis ke-512, Sekwan; Kepanitian Libatkan Seluruh Staf Sekretariat DPRD
Septian Nugraha Reses Di Kel.Talang Mandi, Sebut Pokir Akan Bantu Sekolah Dan Gedung Serba Guna
Rapat Paripurna Penyampaian Akhir Fraksi terhadap Ranperda tentang Retribusi Jasa Umum
Dukung Upaya Menjaga Lingkungan, Abdul Wahid Dukung Pembangunan Pabrik Limbah Terpadu di Riau
Komisi III DPRD Kabupaten Bengkalis Sidak ke PDAM Mandau
Gara-gara Empat Mahasiswa, Sidang Pelantikan DPRD Riau Ricuh!
Kordias Pasaribu Dilantik Sebagai Wakil Ketua DPRD Masa Sisa Jabatan 2014-2019