Fasilitator DMIJ Plus Terintegrasi Fasilitasi Kegiatan Pemdes Sialang Panjang Gelar Musdesus Penetapan KPM dan BLT-DD Tahun Anggaran 2022
BUALBUAL.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Sialang Panjang, Kecamatan Tembilahan Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir, menggelar Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) Penetapan Keluarga Penerima Manfaat, Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun anggaran 2022, Selasa (15/3/22).
Berdasarkan :
1. Peraturan Presiden RI Nomor 104 Tahun 2021 Anggaran dan Pendapatan Belanja Negara Tahun Anggaran 2022.
2. Peraturan Menteri Keuangan RI Nomor : 190/PMK.07/2021 tentang Pengelolaan Dana Desa.
3. Peraturan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI Nomor 7 Tahun 2021 tentang Perioritas Penggunaan Dana Desa Tahun Anggaran 2022.
4. Peraturan Bupati Indragiri Hilir Nomor 45 Tahun 2018 tentang Pedoman Penetapan Rumah Tangga Miskin di Kabupaten Indragiri Hilir.
Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sialang Panjang, Pendamping P3MD, Serta di Fasilitasi oleh Fasilitator DMIJ-Plus Terintegrasi.
Kepala Desa Sialang Panjang, M. Juber menjelaskan bahwa untuk memverifikasi data penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) pihaknya langsung turun dor to dor.
"Pendataan penerima BLT dilakukan dengan menerjunkan langsung tim verifikasi untuk survey langsung kerumah warga yang layak mendapatkan BLT dan disesuaikan dengan kriteria penerimanya," kata Juber.
Di samping itu, ia juga berharap kepada masyarakat yang telah terdata mendapatkan BLT-DD bisa memanfaatkan dana tersebut dengan baik.
"Penetapan keluarga penerima manfaat BLT, jumlah KPM penerima BLT berjumlah 57 orang, harapan kami selaku pemerintah desa agar masyarakat dapat menggunakan bantuan dengan bijak," pungkasnya. (Adv)
Berita Lainnya
Hadiri Pelantikan IKADI Inhil, Bupati HM Wardan: Dakwahkan Disiplin Prokes kepada Umat
Disparporabud Inhil Jalin Kerjasama dengan Polres Bina Siswa-siswi Berpersepsi untuk Calon Anggota Polri 2022
Resmikan Pesantren Muhammadiyah, Gubri : Semoga Eksis dan Melahirkan Generasi Berkualitas
Evarefita: APBD-P 2021 Riau Ditargetkan Akhir September Disahkan
HPPMK-P Gelar Muslub, Hj Zulaikhah Wardan: Utamakan Pendidikan Dalam Berorganisasi
Wabup H Syamsuddin Uti Hadiri Pemusnahan Barang Bukti di Kejari Inhil
Bupati HM Wardan Hadiri Penghargaan 'Ingatan Budi' kepada Kapolda Riau
Faskab DMIJ Plus Terintegrasi dan DPMD Inhil Gelar Sosialisasi ke 14 Desa se-Kecamatan Pulau Burung
Perkuat TNI, Sekda Inhil Mengikuti Sosialisasi Program Komponen Cadangan Dibuka Untuk Umum Secara Sukarela
Wabup Inhil Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi di Dua Kelurahan
Berkah Ramadhan, TP PKK Riau, Kembali Bagikan Sembako Untuk Kaum Duafa
Presiden Jokowi Didampingi Gubernur Kepri Melepas Ekspor SGA Perdana Tahun 2022