Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Berkah Ramadhan, Sat Lantas Polres Karimun Berbagi Takjil kepada Pengendara

BUALBUAL.com - Sebagai wujud kepedulian Polisi kepada masyarakat, Polres Karimun khususnya Sat Lantas bagikan paket takjil kepada pengendara, Jumat (8/4/2022).
Bertempat di Traffic Light Baran serta Traffic Light Sei Lakam pada hari Jumat 8 april 2022 Sat Lantas Polres Karimun melaksanakan aksi bagi-bagi takjil.
Kegiatan ini merupakan bentuk kedekatan Polisi kepada masyarakat serta bentuk kepedulian Polres Karimun dalam mencari berkah Ramadhan terlebih bagi masyarakat yang berbuka puasa di jalan.
"Tidak hanya paket takjil yang kita berikan kepada pengendara dan masyarakat setempat, kita juga membagikan masker kepada pengendara," ujar Kasa Lantas Polres Karimun AKP Eko Apriyanto.
"Bulan Ramadan merupakan bulan yang istimewa, karena selain mendapat pahala saat menjalankan tugas, personel juga mendapat pahala melalui berbagi takjil gratis bagi masyarakat," ujarnya.
Ditempat yang berbeda, Kapolres Karimun AKBP Tony Pantano juga menyampaikan, Ramadhan adalah bulan yang istimewa, momentum ini tidak ingin kita lewatkan begitu saja tampa menebar kebaikan, selain melakukan pembagian takjil serta pembagian masker personil Sat Lantas Polres Karimun juga memberikan imbauan langsung kepada masyarakat yang melintas supaya segera vaksin bagi yang belum.
"Dan kami harapkan kepada seluruh masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan agar kita semua terhindar dari Covid-19 agar kita dapat beribadah puasa dengan nyaman serta merayakan Idul Fitri,” imbau Kapolres Karimun AKBP Tony Pantano.
Berita Lainnya
Perdana Kasatreskrim Polres Inhu Undang Wartawan Ngopi Santai Ajang Silaturahmi
Polwan Polres Bintan Gotong Royong Bersihkan Tempat Ibadah Sambut Hari Jadi Polwan ke-74
Solidaritas Petani Sumatera Utara Long March ke Istana, Aksi Kamisan Pekanbaru Berikan Masker
PB Gerakan Nahdlatul Ulama Peduli Covid-19, Datangi Kelenteng Salurkan Sembako
Usai Viral, SDN 4 Balai Raja Gelar Pertemuan Dengan Orang Tua Siswa
Indahnya Kebersamaan, Alumni 1984 SMPN 3 Kolaborasi HUT ke-4 PWOIN Berbagi Takjil di Lapas Kelas IIA Kotabumi
Arus Mudik-Balik Aman dan Lancar, Badko HMI Riau-Kepri Apresiasi Polda Riau
Peduli Kebersihan di Rumah Ibadah, Kapolsek Kelayang Bersama Aggota Lakukan Goro
IPMI Bersama Kantor Advokat YP Sikumbang, Salurkan Paket Sembako Melalui Posko IWO Inhil
IKMR Bengkalis Salurkan Bantuan Dan Trauma Healing korban Gempa Pasaman
Sambu Group Serahkan Hibah Renovasi Pembangunan Kantor Tempat Pemeriksaan Imigrasi Sungai Guntung
Sambut Tahun Baru 2022, PT PCR Salurkan Bantuan Paket Sembako Bagi Masyarakat