Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Kapolsek KKP Sri Bintan Bagikan Snack dan Masker Bagi 140 PMI

BUALBUAL.com - Kapolsek Khusus Kawasan Pelabuhan (KKP) Sri Bintan Pura, AKP Zubaidah membagikan Snack dan Masker untuk 140 Pekerja Migran (PMI) Ilegal yang datang melalui pelabuhan Sri Bintan, Rabu (11/5) siang.
AKP Zubaidah mengatakan bahwa pemberian Snack dan Masker ini merupakan bentuk kepedulian pihaknya untuk PMI Ilegal tersebut.
"Saya dari dulu menanamkan kepada anggota saya untuk bekerja sambil beramal. Maka dari itu saya bersama anggota saya membagikan makanan ini untuk mereka," ucap AKP Zubaidah.
Kapolsek berpesan kepada seluruh PMI untuk mematuhi peraturan yang ada dan jangan pernah kembali lagi ke Malaysia.
"Yang penting Ibu dan Bapak sudah sampai dengan selamat disini," ucapnya.
Untuk melaksanakan pengamanan ini, Polres Tanjungpinang bersama Polsek KKP menurunkan 38 personil.
Dalam kegiatan ini tampak Kapolsek begitu berbaur dengan para PMI hal ini ditunjukkannya saat menggendong Balita dari salah satu PMI yang ada dirombongan tersebut.
Sementara itu, Pitter M. Matakena SH Pelaksana Teknis Rumah Perlindungan Trauma Center ( RPTC ) Tanjungpinang menjelaskan pemulangan hari ini merupakan tuntutan pemulangan dari sekita 1120 orang PMI yang terdata dari Malaysia.
"Mereka berasal dari berbagai daerah baik dari Aceh, Medan, Sulawesi bahkan ada yang dari Maluku. Sebanyak 140 orang dimana peda bulan Mei ini sekitar 560 orang akan di pulangkan yaitu pada hari ini, kemudian tanggal 17,22, dan 28 Mei 2022, serta nanti juga ada lagi pemulangan berikutnya di bulan Juni," ungkap Pitter.
Ia mengungkapkan, tidak dapat memastikan jumlah total keseluruhan WNI yang akan di pulangkan.
"Untuk jumlah keseluruhannya kita belum dapat pastikan yang jelas hingga hari ini yang terdata oleh kita sebanyak 1120 orang, dan akan terus bertambah karena setiap hari nya selalu ada WNI yang tertangkap dan di proses untuk pemulangannya secara bertahap," jelasnya.
Berita Lainnya
Pangkogabwilhan I Terima Penganugerahan Bintang Dharma dari Presiden RI
Peringati Hari Jadi Lalu Lintas ke-65, Polres Natuna Gelar Syukuran
Syukuran Hari Lantas Bhayangkara ke-66, Ini Pesan Kapolres Inhil
Manfaatkan Fasilitas Medsos, Satlantas Polres Inhil Siapkan Studio Podcast sebagai Pendukung Program Polri
Polres Bintan Laksanakan Vaksinasi Merdeka anak Secara serentak se-Indonesia, Bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo
Media Berperan Penting Perluas Informasi Kegiatan TMMD ke-121 di Desa Kasiau Raya
Jelang Lebaran, Polres Way Kanan Bentuk Satgas Anti Begal
Jajaran Polres Lampung Utara Kembali Gelar Vaksinasi Serentak
TNI Peduli Masyarakat, Danrem 033/WP Gelar Baksos
Kapolres INHU Berperan Aktif Dukung kegiatan Acara HUT Koperasi Nasional Ke-75
Kodim 0313/KPR Inisiasi Penanaman 20 Ribu Pohon Di Tapung
Si Jago Merah Mengamuk di Dumai, Kapolres Bengkalis pimpin Satgas Karhutla