Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
Galery
Fasilitator DMIJ Plus Terintegrasi Hadiri Sertijab Direktur BUMDesa Bukit Berbunga yang Baru Pemdes Batu Ampar

BUALBUAL.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Batu Ampar kecamatan Kemuning Kabupaten Inhil menggelar Serah Terima Jabatan (Sertijab) Direktur Baru BUMDesa Bukit Berbunga di Aula Kantor Desa, Selasa (07/06/2022) pagi.
Rapat serah terima jabatan Direktur BUMDesa Bukit Berbunga dari Andesbar, SH kepada Roji, SPd dipimpin langsung oleh Kepala Desa Batu Ampar, Mahroni.
Dalam kegiatan ini, Direktur lama Andesbar menyerahkan inventaris yang dimiliki BUMDes Bukit Berbunga beserta perlengkapannya kepada Direktur baru Roji.
Kades Baru Ampar Mahroni mengucapkan terima kasih kepada Andesbar yang telah bekerja di BUMDes Bukit Berbunga selama ini. "Semua dedikasi dan kerja keras saudara Andesbar selama ini, kita sangat mengapresiasinya," ujarnya.
"Dan kepada Roji, saya mengucapkan selamat atas menjabat sebagai Direktur baru BUMDesa Bukit Berbunga. Semoga dia bisa menjalankan tugas ini dengan amanah dan penuh tanggung jawab," ucap Kades.
Mahroni berharap agar semua pihak bisa mendukung Direktur yang baru dalam menjalankan tugasnya kedepan. Dengan Harapan BUMDesa Bukit Berbunga akan semakin maju.
"Peran serta Pemerintah Desa, BPD dan Masyarakat dibutuhkan untuk kemajuan dan berkembangnya BUMDesa Bukit Berbunga," ungkapnya.
"Semoga dengan adanya penyegaran kepengurusan di BUMDesa Bukit Berbunga ini bisa membuat semakin berkembang dan maju. Kritik dan saran yang membangun akan selalu kita terima demi perkembangan BUMDesa yang lebih baik lagi," tutup Mahroni. (Galery)
Berita Lainnya
BUMDes Sumber Rejeki Sukses Bantu Tingkatkan PAD Desa Kelapa Putih Jaya Sekitar Rp. 33.059.000 Rupiah
DMIJ PT Dampingi Tim Monitoring Peningkatan Pengawasan Pengelolaan Keuangan Desa di Desa Sepakat Jaya Kecamatan Mandah
Terus Menerus Dihantam Abrasi, Kades Kuala Selat 'Mengadu' ke Senayan
CSR PT CBA, Kades Zulfikar: Berkat Sinergitas yang Baik Demi Kemajuan Desa Muara Dilam
Diisukan Maju Pilkades Mekar Sari Kecamatan Reteh, Ini Kata H Abdul Hafidz
Kades Lanjut Hadiri Kegiatan Jum'at Curhat Kamtibmas Polsek Dabo Singkep
Jadi Sorotan Publik, Kades di Batang Bisa Bangun Kantor Desa 8 Lantai Tanpa Dana dari Pemerintah, Begini Ceritanya
Dihadiri Camat Batsol, Pemdes Pematang Obo Gelar Musrenbang Usulan 2022 -2023
BST Tahap ke-7 Kelurahan Kelapa Tujuh Lampura Segera Cair Minggu Ini
Pemdes Pasir Emas Sukses Salurkan BLT DD Gelombang ke II Tahap Pertama
11 Pemdes dan BPD di Kec Kemuning Mendapatkan Sosialisasi PTO dari Dinas PMD Inhil
Kades Muara Basung Akhyar Mukmin, Berbaur Dengan Satuan TMMD Di Lapangan