Sumbangan Anggota, Polsek Pelangiran Gelar Jumat Berkah Berbagi Sembako untuk Warga Kurang Mampu

BUALBUAL.com - Sebagai bentuk kepedulian antar sesama, khususnya bagi kalangan warga kurang mampu secara ekonomi, Kepolisian Sektor (Polsek) Pelangiran, Indragiri Hilir Polsek melaksanakan kegiatan Jumat Berkah, Jumat (12/2022) dengan memberikan bantuan sembako kepada warga setempat.
Kapolres Inhil AKBP Norhayat SIK seperti disampaikan Kapolsek Pelangiran Ipda Delni Atma Saputra SH MH menyampaikan, kegiatan berbagi kepada warga kurang mampu ini dilakukan tiap hari Jum'at.
"Giat Jumat Barokah ini dilaksanakan oleh Polsek Pelangiran setiap hari Jumat. Dengan menyisihkan rezeki dari seluruh anggota Polsek untuk berbagi kepada masyarakat kurang mampu," ungkap Delni.
Disebutkan, anggota Polsek Pelangiran bergerak mendatangi rumah warga kurang mampu untuk membagikan sembako.
"Diharapkan, bantuan sembako ini dapat sedikit membantu saudara-saudara kita yang memang membutuhkan saat ini. Insya Allah, kegiatan ini akan terus berlanjut," harapnya.
Ditambahkan, kegiatan pembagian sembako ini tidak hanya dipusatkan di sekitar Mako Polsek Pelangiran saja, namun kedepannya akan dibagikan ke desa-desa lainnya di Kecamatan Pelangiran.
"Kami akan bagikan juga kepada warga tidak mampu ke desa-desa lain di Kecamatan Pelangiran, secara bergiliran," imbuhnya.
Mantan Kanit Tipidter Polres Inhil ini melanjutkan, kegiatan Jumat Berkah itu dilakukan dengan maksud dan tujuan bahwa Polri selain melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, juga harus peduli dan peka terhadap antara sesama, khususnya mereka yang kurang mampu.
"Juga menanamkan kesadaran kepada anggota bahwa seluruh harta yang dimiliki itu ada sebagian yang menjadi hak mereka yang sangat membutuhkan, meningkatkan jiwa keikhlasan dan sosial yang kuat kepada seluruh anggota," terangnya.
Sehingga berkat keikhlasan dan kepedulian sesama dari anggota Polsek Pelangiran yang menyisihkan sebagian rejeki mereka dapat mengurangi beban warga, juga semoga dapat menjadi ladang pahala.***
Berita Lainnya
Sukses Kantongi 66 Suara, Husni Thamrin Pimpinan IKA AKBP- STIE KBP Terpilih
Gandeng BP Jamsostek, Kadin Inhil fasilitasi Nelayan dapatkan Perlindungan Kerja
Masyarakat dan Mahasiswa di Peranap Minta Jalan Provinsi Segera Diperbaiki
Menyambut Idul Fitri 1444 H Sambu Group Kembali Berbagi Biskuit Lebaran
Wabup Lampura Serahkan Bantuan Secara Simbolis kepada 18 KK Terdampak Bencana Alam
Presiden Jokowi Cabut Izin PT SHM, Masyarakat 3 Desa di Inhil Lepas dari Belenggu
Polsek Rengat Barat Curi Hati Masyarakat Himbau, Berantas Narkoba
Jembatan Barangan Amblas, Kasat Lantas Polres Inhu dan Polwan Cantik Beraksi
Gema Bulan Ramadhan, PKS PT ISA Duri 13 Gelar Bukber dan Kucurkan CSR
Polres Karimun Salurkan Bantuan Beras Program Kapolri Tahap II
Gandeng YVB, Polsek KSKP Tembilahan Bagi-bagi Takjil Gratis ke Kaum Duafa dan Tukang Becak
PAO dan MPI Galang Dana untuk Pasien Korban Luka Bakar