Pawai Obor Semarakkan Idul Fitri di Desa Penuba
Berbagai Tokoh Sambut Lis Darmansyah
HUT ke 54, Kadin Inhil Bedah Rumah Warga Tidak Mampu di Desa Pulau Palas

BUALBUAL.com - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indragiri Hilir akan melakukan bedah rumah milik warga Desa Pulau Palas, Kecamatan Tembilahan Hulu.
Bedah rumah yang rencananya akan dilakukan pada Sabtu, 1 Oktober 2022 nanti ini dalam rangka Milad ke 54 Kadin Indonesia.
“Insya Allah, jika tidak ada halangan kami akan melakukan bedah rumah milik bapak Zulkifli,” sebut Ketua Kadin Inhil, Edy Indra Kesuma, Selasa, 27 September 2022.
Edy mengatakan bahwa Zulkifli ini merupakan salah satu warga kurang mampu yang beralamat di Parit 8 Desa Pulau Palas.
Ia juga menuturkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan atas dukungan dari Kadin Riau, para anggota Kadin Inhil dan donatur lainnya.
“Dana yang kita dapatkan dari Ketua Umum Kadin Riau, Anggota Kadin Inhil dan para donatur ini akan kita pergunakan sebaik-baiknya untuk bedah rumah milik Bapak Zulkifli, sehingga rumah yang dihuninya bersama keluarga itu bisa layak ditempati,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Kadin Riau, Masuri SH berharap kegiatan ini dapat berjalan baik dan dapat membantu Zulkifli mendapatkan rumah yang lebih layak.
"Semoga kegiatan bedah rumah ini nantinya berjalan dengan lancar sesuai dengan rencana," tuturnya. ***
Berita Lainnya
Karang Taruma Kecamatan Mandau Raih Penghargaan Terbaik Tingkat Provinsi Riau 2022
PAC PP Bantan Galang Dana Bantu Balita Sakit Kelainan Jantung
Tuan Rumah Grup Yong Dolah (GYD) Duri Siap Menyambut Kedatangan Peserta Reuni Akbar GYD ke 9 se Asia Tenggara
Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Perubahan Iklim Tanggung Jawab Kita Semua
Ketua RT Roeland Aribowo Salurkan Sembako dari Aryanto ke Warga Sebong Lagoi
Disaksikan Camat, Pemdes Bakau Aceh Salurkan BLT-DD Tahap II
Sosialisasi Bahaya Narkoba, Kapolsek LBJ Razia Para Siswa
Petani Menjerit Jual Kelapa Sulit, Praktisi Hukum Inhil Pertanyakan Pelaksanaan Perbup Tata Niaga Pemda Inhil
Ingin Bangun Desa, Syarii Anggota PJI Pelalawan Maju di Pilkades Serentak 2021
Posko Relawan Covid-19 IWO Inhil Dipercaya Tim Gugas untuk Salurkan 50 Paket Sembako
Jelang Hari Raya Idul Fitri, DPD KNPI Bengkalis Kuala Alam Berbagi Sembako
Syukuran HPN 2022, PWI Riau dan LAMR Kota Pekanbaru Sepakat Gelar Makan Behidang